Jajanan Nusantara

Ini Pusat Kuliner Manisan di Batam yang Menggugah Selera

Ini Pusat Kuliner Manisan di Batam yang Menggugah Selera

Pusat kuliner manisan di Nagoya, Batam. (Foto: Fherry Fadil)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kudapan atau cemilan seperti manisan di pusat pertokoan di Komplek Bumi Indah, Nagoya, Batam, Kepulauan Riau, ternyata digemari. Lokasi ini dipenuhi pedagang yang menyajikan berbagai macam manisan dari berbagai daerah. 

Manisan yang ditawarkan beragam seperti mulai dari mangga, salak, kedondong, pepaya, kolang kaling, buah liko dan buah pala. Tentu saja pemandangan ini membuat lidah seolah-olah tak sabar untuk mencicipi.

Pedagang manisan, Lily mengatakan, manisan ini sangat disukai turis dari Malaysia dan Singapura. Varian yang paling digemari adalah salad jeruk.

"Setiap libur banyak turis Malaysia, Singapura datang ke sini untuk beli oleh oleh manisan atau salad jeruk,” ucap Lily saat berbincang dengan batamnews.co.id, Rabu (4/3/2015)

Manisan yang paling banyak diminati  turis mancanegara adalah manisan buah mangga dan kedondong.

Alasannya, ukuran dari kedondong yang kecil dan tidak mengandung biji serta warna hijau dan teksturenya lembut, ditambah garing bila dimakan ini menjadi manisan yang paling digemari.

Selain itu ada juga manisan spesial yang hanya dijual oleh kedai Lily saja yaitu manisan kulit jeruk bali yang berwarna coklat dengan teksture lembut bertabur gula serta mempunyai berbagai macam rasa seperti manis dan asam.

"Setiap orang yang mencoba dan mencicipinya pasti akan ketagihan serta kembali lagi untuk membeli,” kata Lily.

Lily juga menceritakan ada juga pembeli lokal asal Bandung dan Bogor yang menetap di Batam sudah menjadi langganan.

 

Digusur

Selain itu perjalanan kedai ini dulu juga tidak terbilang lancar karena sering digusur oleh Pemko Batam. Namun belakangan tak pernah lagi ada penggusuran. 

Apalagi lokasi tersebut sudah menjadi destinasi para turis mancanegara untuk menikmati kuliner yang ada. 

Sebagian penjual di sini mendagangkan manisan nya setiap hari dan buka 24 Jam.

Harga dari manisan tersebut juga terbilang murah, seperti harga pertoples kecil seukuran toplek kue berharga Rp. 35.000,- sedangkan per kilo Rp. 30.000,- tergantung jenis manisannya sendiri.

 

[fer]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews