Anggi dan Chintya Korban Pembunuhan Berantai? Ini Kata Kapolresta Barelang

Anggi dan Chintya Korban Pembunuhan Berantai? Ini Kata Kapolresta Barelang

Jasad Dwiwana Juli Anggi yang menjadi korban pembunuhan saat berada di RS Otorita Batam Sekupang, Batam (Foto: Edo/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kasus pembunuhan dua gadis, Try Chintya Prasetya (17) dan Dwiwana Juli Anggi (18), saat ini belum terungkap. Namun polisi menduga pelaku mengarah kepada satu orang.

Siapa dia? Menurut Kapolresta Barelang Kombes Pol Helmy Santika, dari hasil penyelidikan dan pemeriksaan di laboratorium forensik, pola luka dan pembunuhan keduanya mirip dengan pelaku pembunuhan Dian Milenia.

Pelaku pembunuhan terhadap Dian Milenia alias Nia, Wardiaman, berhasil ditangkap polisi sebulan setelah kejadian. Ia akhirnya divonis majelis hakim PN Batam pidana penjara seumur hidup. 

“Masih dalam penyelidikan. Ada beberapa petunjuk mengarah ke sodara W, tapi penyidik masih mencari bukti lainnya," ujar Kombes Helmy Santika, Kamis (30/3/2017).

Lanjut Kapolres, dilihat dari motif luka yang dialami korban, semuanya hampir sama. Kemudian dari petunjuk lainnya, keberadaan tersangka juga berada di sekitar lokasi.

"Dilihat dari luka, adanya kesamaan dengan yang sudah kita ungkap. Dari waktu (kejadian) juga," ucap Helmy.

Namun, untuk melengkapi sangkaan kepolisian terhadap W, penyidik masih terus mencari bukti lainnya, untuk membuat penyidik yakin kalau tersangka yang membunuh itu adalah orang yang sama.

“Kita selalu mengikuti persidangan sodara W, kemudian mencari fakta-fakta lainnya, agar penyidik yakin," ucap Kapolresta Barelang.

Lantas benarkah kedua gadis tersebut menjadi korban pembunuhan berantai? Pasalnya, pembunuhan tersebut beruntun. Rata-rata dalam waktu 40 hari para korban dihabisi. Terakhir yang menjadi korban Dian Milenia.

Tapi siapa pelaku pembunuhan terhadap dua gadis lainnya masih misteri.***

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews