Ricuh, Pemohon Paspor Terinjak-injak Saat Antre di Imigrasi Batam

Ricuh, Pemohon Paspor Terinjak-injak Saat Antre di Imigrasi Batam

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Pembuatan paspor di Kantor Imigrasi Klas I Batam membludak. Sejumlah calon pemohon paspor tampak berdesak-desakan sejak pagi.

“Buat paspor nyawa taruhannya,” ujar Ika, seorang warga Batam, Jumat (23/12/2016).

Ika menceritakan, para pemohon pembuatan paspor tersebut berdatangan sejak pagi. Begitu tiba di Kantor Imigrasi para pemohon  sudah memblukdan.

“Pintu gerbang dibuka orang-orang pada berdorong-dorangan sampai ada yang kejepit, jatuh dan terinjak-injak,” ujar Ika seperti dikutip batamnews.co.id.

Ika pun berharap pihak Imigrasi lebih memperhatikan pelayanan dalam proses pembuatan paspor tersebut.

Pemandangan seperti ini sudah kerap terjadi. Hampir setiap hari para pemohon paspor mesti antre sejak subuh.

Imigrasi Batam juga menetapkan pembatasan pemohon paspor dalam sehari. 

 

[snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews