Banyak Warga yang Titip Masuk Sekolah, Amsakar: Anak Saya Saja Daftar Sendiri

Banyak Warga yang Titip Masuk Sekolah, Amsakar: Anak Saya Saja Daftar Sendiri

Wakil Wali Kota Batam Amsakar saat sidak ke lapangan beberapa waktu lalu. (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad berharap calon peserta didik baru bisa bersaing dengan sehat untuk masuk sekolah negeri. Bahkan Amsakar mengaku anaknya ikut antre untuk mendaftarkan diri ke sekolah. 

“Anak saya pun demikian dia pergi sendiri mendaftarkan diri, saya harap para orang tua melakukan sesuai dengan pelaksanaan PPDB saja,” kata Amsakar Selasa 21 21 Juni 2016 lalu.

Amsakar menanggapi kepadatan calon peserta didik yang memenuhi sekolah-sekolah negeri di Batam. Bahkan para orangtua dan calon murid rela antre sejak pagi baik di tingkat SMA maupun SMP. 

Melonjaknya peserta didik ini tak lepas dari kebijakan Pemerintah Kota Batam membebaskan uang sekolah atau SPP untuk sekolah negeri.

Amsakar pun meminta pihak sekolah menyeleksi dengan ketat proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tersebut.

"Kami sudah memerintahkan agar Disdik melakukan seleksi secara ketat,” ujar Amsakar saat ditemui di RS Awal Bros.

Ia berharap bahwa pelaksana PPDB dapat berlangsung secara bersih. Ia juga sudah memanggil disdik untuk mengetahui teknis dari PPDB itu sendiri.

"Kami sudah panggil Disdik untuk mengetahui teknis pelaksanaan perimaan peserta didik baru,” kata mantan Kadis Perindag dan ESDM Kota Batam ini.

Dalam suasana PPDB sekarang ini, Amsakar mengaku, ada beberapa orang yang meminta tolong kepada Amsakar agar dapat memberikan bantuan tentang PPDB.

"Saya tidak bisa bantu, biarlah mereka bersaing sebagaimana seharusnya," kata Amsakar.

Ia menambahkan seandainya tidak masuk ke sekolah negeri, sekolah swasta juga dapat didaftarkan. 

Nantinya kalau pembelajaran sudah berlangsung pasti akan ada beberapa peserta didik yang pindah sehingga hal tersebut dapat dapat mengisi oleh peserta didik lain yang ingin anaknya ke negeri. 

 

[ret]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews