LAZ Masjid Raya Ikut Bantu Silviana, Adik-adiknya Kecipratan Beasiswa

LAZ Masjid Raya Ikut Bantu Silviana, Adik-adiknya Kecipratan Beasiswa

Ade Kusmiati, ibu Silviana, saat menerima bantuan dari LAZ Masjid Raya Batam. (Foto: Margareth/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Bantuan terhadap siswi SMK Multistudi High School Batam, Silviana, masih terus mengalir. Lembaga Amil Zakat (LAZ) Masjid Raya Batam juga mengucurkan dana sebesar Rp1,5 juta kepada orangtua Silviana.

Bantuan itu diserahkan langsung pihak LAZ, Selasa (10/5/2016). Pemberian bantuan itu menurut pihak LAZ setelah Silviana lolos seleksi. Ia masuk kategori siswi berprestasi.

“Harus diverifikasi dan harus sesuai prosedur,” ujar Syarifudin, Direktur Lembaga Amil Zakat Masjid Raya Batam saat ditemui batamnews.co.id.

Sebelumnya Ade Kusmiati pernah meminta bantuan melalui proposal dengan usulan permintaan bantuan senilai Rp1,5 juta, delapan bulan lalu.

Pada saat itu, kata Kusmiati, Silviana sudah menunggak uang sekolah selama tiga bulan. “Ya nilainya Rp1,5 juta,” ujar dia.

Menurut Syarifudin, bantuan itu memang sesuai dengan usulan orangtua Silviana.

Pemberian bantuan tersebut dilakukan di Kantor Lembaga Amal Zakat Masjid Raya Batam Centre, Batam.

“Kedepannya kedua adiknya akan diberikan beasiswa per bulannya,” kata dia.

Syarifudin menambahkan, pemberian beasiswa itu juga sesuai dengan berkas yang sudah masuk dan diterima pihak LAZ.

Silviana merupakan siswi SMK MHS tak mampu. Ia telah menunggak biaya sekolah mencapai sekitar Rp5 juta.

Ayahnya seorang penjual jajanan cimol keliling, sedangkan ibunya hidup bergantung sebagai buruh cuci.

Silviana terancam tak sekolah setelah menunggak biaya sekolah satu semester dan belum melunasi uang masuk sekolah. Sementara dia anak berprestasi dan berhasil meraih juara dua di kelasnya. 

 

[ret]


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews