Cara Membuat Bumbu Rendang yang Enak dan Gurih untuk Lebaran

Cara Membuat Bumbu Rendang yang Enak dan Gurih untuk Lebaran

Rendang.

Batam, Batamnews - Rendang, salah satu menu andalan saat Lebaran, terkenal dengan cita rasanya yang khas dan unik. Olahan khas Padang, Sumatera Barat ini, umum tersedia ketika Lebaran, bergandengan dengan ketupat, opor, gulai, dan olahan lainnya. 

Masa kini, rendang hadir dengan berbagai olahan, seperti rendang kentang, rendang telur, namun rendang daging sapi tetap menjadi juaranya.

Meski proses memasaknya membutuhkan waktu yang lama, hal ini tetap sepadan dengan rasa rendangnya yang nikmat. Jika Anda ingin mencoba memasak rendang di rumah, berikut ini adalah cara membuat bumbu rendang yang enak dan gurih.

Baca juga: Usaha Manisan Jambu Kristal di Batam: Cerita Sukses Eliana dalam Mengolah Buah Segar Menjadi Bisnis Menguntungkan

Bumbu Utuh

- 3 ruas lengkuas, potong jadi dua
- 7 lembar daun jeruk
- 3 batang serai, memarkan
- 3 lembar daun salam
- 1 lembar daun kunyit
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu sapi bubuk
- 1 sdm gula pasir
- 500 ml santan kental (dari 1 buah kelapa cukup tua)
- 300 ml santan cair (dari sisa memeras santan kental yang sebelumnya)

Bumbu Halus

- 5 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 10 buah cabai merah besar
- 10 buah cabai keriting
- 3 cm jahe
- 3 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- 1 sdt merica butir
- 1 batang keningar/kayu manis
- 1 sdm gula merah, sisir

Baca juga: Toteles Bakehouse, Surga Jajanan Pasar untuk Berbuka Puasa di Batam

Cara Membuat

1. Tumis bumbu halus yang telah disiapkan hingga menimbulkan harum.
2. Masukkan daun kunyit, jeruk, salam, serai, dan lengkuas. Tumis bumbu-bumbu tersebut hingga matang dan bau langunya hilang.
3. Masukkan bahan utama rendang (daging, kentang, atau bahan lain). Aduk hingga mengeluarkan minyak, lalu tuangkan santan cair.
4. Tunggu hingga bumbu mendidih. Masukkan gula merah, gula pasir, garam, dan kaldu bubuk secukupnya. Tes rasa.
5. Tunggu lagi hingga beberapa saat. Semakin lama memasak semakin enak bumbunya.
6. Jika kuah santan sudah surut dan bumbu rendang sudah mengental pekat, maka olahan rendang sudah siap.

Itulah cara membuat bumbu rendang yang enak dan gurih untuk Lebaran. Selamat mencoba!


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews