Atasi Kemacetan Lalulintas di Jalan Lintas Timur, Kapolda Riau Lakukan Hal Ini

Atasi Kemacetan Lalulintas di Jalan Lintas Timur, Kapolda Riau Lakukan Hal Ini

Kapolda Riau, Irjen Mohammad Iqbal

Pelalawan, Batamnews – Pasca tinjauan langsung terhadap kondisi banjir yang melanda Jalan Lintas Timur (Jalintim), Kapolda Riau, Irjen Mohammad Iqbal, segera menyusun solusi terintegrasi dengan semua pihak terkait. 

Irjen Iqbal mengarahkan anak buahnya untuk segera merancang langkah-langkah strategis guna mengatasi kemacetan yang diakibatkan oleh banjir. 

"Prioritas pertama adalah untuk mencegah pengguna jalan terjebak di lokasi banjir ini. Oleh karena itu, kami menerapkan strategi rekayasa lalu lintas agar tetap menjaga kelancaran," ungkap Irjen Iqbal kepada wartawan, Ahad, 7 Januari 2024.

Baca juga: Pemprov Riau Siapkan Bantuan Obat-obatan untuk Korban Banjir di Kampar

Alumnus Akpol tahun 1991 ini menjelaskan bahwa strategi tersebut melibatkan pola pengalihan arus lalu lintas dan penerapan pola buka-tutup jalan setiap satu jam atau bahkan 30 menit sekali. 

"Dalam kondisi jalan seperti ini, tidak memungkinkan untuk arus lalu lintas dua arah. Oleh karena itu, kami melakukan rekayasa lalu lintas seperti itu," paparnya. 

Selain itu, Irjen Iqbal menyatakan niatnya untuk segera berkoordinasi dengan pemerintah daerah guna mencari solusi terbaik dalam mengatasi situasi ini. 

"Dibutuhkan kerja sama yang terintegrasi antara pemerintah daerah, tidak hanya di Pelalawan. Saya akan berdiskusi dengan Pak Gubernur. Kita akan rapat untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan yang dapat muncul," ungkap dia. 

Baca juga: Status 26 Ruas Jalan di Pekanbaru Kini Berada di Tangan Pemprov Riau

Irjen Iqbal berharap agar curah hujan segera berkurang agar banjir dapat surut dengan cepat. Namun, ia juga menyatakan kesiapannya untuk menghadapi skenario terburuk jika curah hujan terus meningkat. 

"Sangat diharapkan agar curah hujan segera berkurang. Namun, kami tetap berencana untuk mengambil langkah-langkah terintegrasi jika kondisi hujan terus meningkat," ucapnya. 

Selain itu, Irjen Iqbal juga mengimbau kepada semua pengguna jalan, terutama mereka yang menggunakan bus atau truk, untuk tetap tertib dan menghormati petugas yang sedang melakukan pengaturan lalu lintas. 

"Kami meminta kerjasama dari seluruh pengguna jalan. Petugas kami siap bekerja 24 jam penuh untuk memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews