Stabilkan Harga Cabai di Tanjungpinang, Pemko Pakai Cara ini!

Stabilkan Harga Cabai di Tanjungpinang, Pemko Pakai Cara ini!

Penjabat Walikota Tanjungpinang, saat berada di salah satu kebun milik warga Tanjungpinang.

Tanjungpinang, Batamnews - Pemerintah Kota Tanjungpinang tengah merumuskan rencana untuk memberikan subsidi pengiriman cabai ke wilayah tersebut guna meredakan lonjakan harga yang terus meningkat.

Langkah ini diumumkan oleh Penjabat Wali Kota Tanjungpinang, Hasan, pada Rabu, 8 November 2023. Hasan menyatakan bahwa Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Tanjungpinang sedang melakukan perhitungan terkait distribusi cabai yang biasanya dilakukan oleh distributor kepada para pedagang pasar. 

"Saat ini kita sedang menghitung subsidi transportasi untuk cabai," ungkap Hasan.

Baca juga: Tempat Ngopi dan Kopi Legendaris di "Negeri Seribu Kedai Kopi" Kepulauan Riau

Rencana subsidi ini direncanakan akan menggunakan anggaran Belanja Tidak Terduga (BTT). "Jika subsidi transportasinya ditanggung oleh kami, yang penting adalah harga tetap ditetapkan oleh Pemko Tanjungpinang," jelas Hasan.

Adapun, menjelang akhir tahun, harga cabai di pasar Tanjungpinang terus menunjukkan kecenderungan kenaikan. Berdasarkan pemantauan terbaru, cabai jenis tertentu, seperti cabai setan, telah mencapai angka Rp100 ribu per kilogramnya.

Baca juga: Bantuan Seragam Sekolah Gratis untuk Siswa Baru Tahun 2023, Kembali di Salurkan Pemda Bintan

Upaya subsidi pengiriman cabai ini diharapkan dapat membantu menstabilkan harga di pasaran lokal Tanjungpinang. 

Pemerintah berkomitmen untuk terus memonitor dan mencari solusi guna menjaga ketersediaan cabai dan menjaga keseimbangan harga agar tetap terjangkau bagi masyarakat.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews