Kelurahan Pancur di Lingga Rayakan Maulid Nabi dengan Doa, Lomba, dan Tausyiah

Kelurahan Pancur di Lingga Rayakan Maulid Nabi dengan Doa, Lomba, dan Tausyiah

Dalam rangka memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW, Pemerintah Kelurahan Pancur, Kecamatan Lingga Utara, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Kepri), telah sukses melaksanakan berbagai kegiatan lomba bidang keagamaan. (Foto: ist)

Lingga, Batamnews - Dalam rangka memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW, Pemerintah Kelurahan Pancur, Kecamatan Lingga Utara, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Kepri), telah sukses melaksanakan berbagai kegiatan lomba bidang keagamaan.

Kegiatan dimulai dengan doa harian untuk anak-anak TK dan SD kelas rendah, serta bacaan surah-surah pendek untuk anak-anak SD kelas tinggi. Selanjutnya, acara cerdas cermat diadakan untuk siswa SMP/SMA, dan lomba shalawat diperuntukkan bagi ibu-ibu yang mengikuti majlis taklim.

Rangkaian acara ini berlangsung dari tanggal 27 hingga 30 September 2023, dan diakhiri dengan tausyiah peringatan Maulid Nabi SAW yang disampaikan oleh Ustadz H. Dasmaroni Jaya. Setelah tausyiah, dilakukan pembagian hadiah kepada para pemenang lomba.

Baca juga: Serangan Hama Hantui Kebun Kelapa di Kecamatan Ungar Karimun

Lurah Pancur, Saparudin, menyatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk lebih mengenal dan mencintai Rasulullah SAW serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan masyarakat.

"Alhamdulillah, acara ini berlangsung meriah dengan partisipasi 97 peserta," kata dia kepada Batamnews, Senin (2/10/2023).

Selaku Lurah Pancur, ia juga berterima kasih kepada seluruh masyarakat setempat yang turut serta dalam kesuksesan kegiatan ini. Begitu juga kepada tokoh agama, tokoh masyarakat, pengurus Masjid Al-Falah Pancur yang memberikan dukungan sehingga acara ini berjalan sesuai harapan.

Baca juga: Hasan, Penjabat Wali Kota Tanjungpinang, Panggil Direktur BUMD Terkait Pungutan 

"Terima kasih kepada seluruh masyarakat Kelurahan Pancur yang telah mendukung suksesnya kegiatan lomba ini dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H. Semoga di tahun-tahun mendatang, acara serupa dapat lebih meriah lagi," harapnya.

Dalam acara penutupan ini, turut hadir perwakilan Camat Lingga Utara, Danpos AL, Babinkamtibnas Pancur, Kepala KUA Kecamatan Lingga Utara, Ketua MUI, Ketua LAM Kecamatan Lingga Utara, Ketua LAM Kelurahan Pancur, Ketua DMI Kecamatan Lingga Utara, Ketua FKUB Kecamatan Lingga Utara, Tokoh Agama, RT/RW Kelurahan Pancur, Tokoh Masyarakat, dan Ibu-Ibu Majlis Taklim se-Kelurahan Pancur.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews