Masyarakat Karimun Membludak, 2.500 Kupon Pesta Durian Ludes

Masyarakat Karimun Membludak, 2.500 Kupon Pesta Durian Ludes

Masyarakat membeludak saat pesta durian di Karimun. (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun, Batamnews - Pesta durian yang diselenggarakan Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), diserbu oleh masyarakat yang ingin mencicipi durian. Pesta durian tersebut setelah kegiatan GTRA Summit 2023, di Coastal Area, Karimun.

Rombongan Kementerian ATR/BPN dan tamu undangan lainnya juga tampak menikmati rasa durian Pulau Kundur, Kabupaten Karimun. Setelah itu, panitia yang menyediakan tiket atau kupon bagi masyarakat ada sebanyak 2.500 lembar juga ludes.

“Kita dari panitia menyediakan 2.500 kupon bagi masyarakat yang habis terbagikan,” kata Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata di Dispar Karimun, Ahadian Zulseptriadi.

Baca juga: Ribuan Masyarakat Karimun Terima Sertifikat Tanah Gratis di GTRA Summit 2023

Dari keseluruhan durian yang disediakan sebanyak 3.750 kilogram. Keseluruhannya adalah durian asli dari kebun masyarakat di pulau Kundur, Karimun. Untuk dapat dibagikan ke masyarakat, panitia mengupas dan dimasukan dalam pack yang telah disediakan.

“Setelah tim panitia mengupas, itu didapat sebanyak 3.000 lebih pack untuk kita bagikan ke masyarakat,” ucap Adi.

Tampak antusias masyarakat yang datang mengantre untuk mendapatkan durian dan juga lempuk atau dodol durian khas Karimun. Meskipun demikian, masih ada masyarakat yang datang terlambat, tidak mendapat kupon dan durian. Sebab, durian yang telah disediakan panitia dengan cepat habis.

Baca juga: Pemberian 10,668 Sertifikat Tanah di Kepri Perkuat Legalitas Kepemilikan Tanah Bagi Masyarakat

“Kami dari panitia, mengucapkan mohon maaf pada masyarakat karena kupon terbatas sehingga belum kebagian, dan terimakasih atas antusias masyarakat tadi sangat luar biasa,” ujar Adi.

Pesta durian yang dilakukan tersebut dalam rangkat menyemarakkan kegiatan GTRA Summit 2023. Dan tentunya sekaligus mempromosikan durian Karimun yang memang berkualitas sangat bagus.

“Kita mengenalkan dan mempromosikan durian Karimun yang berkualitas bagus. Mudah-mudahan ini dapat menarik wisatawan untuk berkunjung saat musim durian,” ujarnya

Adapun durian yang disediakan dengan berbagai macam jenis seperti Musang King, Duri Hitam (Black Thorn), Xo, D101 serta jenis durian lokal lainnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews