Gubernur Riau Syamsuar Ajak Pondok Pesantren Bersama Berantas Narkoba

Gubernur Riau Syamsuar Ajak Pondok Pesantren Bersama Berantas Narkoba

Gubernur Riau, Syamsuar, menghadiri acara peringatan ulang tahun ke-67 Pondok Pesantren Darussalam Rokan Hulu, Ahad (9/7/2023).

Rohul, Batamnews - Gubernur Riau, Syamsuar, menghadiri acara peringatan ulang tahun ke-67 Pondok Pesantren Darussalam Rokan Hulu, Ahad (9/7/2023).

Dalam acara tersebut, Syamsuar berbicara tentang pentingnya upaya pencegahan narkoba dan mengajak pengurus serta alumni pondok pesantren untuk membantu pemerintah dalam mengatasi peredaran narkoba.

Dalam sambutannya, Syamsuar mengungkapkan keprihatinan atas masalah peredaran narkoba yang masih terjadi di masyarakat Riau. Ia mengajak semua pihak, termasuk masyarakat umum, untuk bekerja sama dengan pemerintah daerah dan aparat penegak hukum dalam mengatasi peredaran barang terlarang tersebut.

Baca juga: Pembangunan Jalan Lintas Mahato-Simpang Manggala di Riau Ditargetkan Rampung Oktober 2023

“Saya banyaklah menerima informasi dari masyarakat kita, bahwa peredaran narkoba di Riau ini masih dibilang sangat banyak. Untuk itu mari kita semua menjaga masa depan negeri ini," sebut Syamsuar.

Ia juga menekankan pentingnya penguatan generasi muda melalui pendidikan agama. Ia berharap agar Allah memberikan kemudahan dalam menyelesaikan permasalahan narkoba ini.

"Semoga Allah memberikan kemudahan untuk menyelesaikannya permasalahan itu, Amin ya robbal alamin," harapnya.

Selain itu, Syamsuar juga mengucapkan selamat ulang tahun untuk Pondok Pesantren Darussalam Rohul yang telah mencapai usia ke-67 tahun. Ia berharap acara milad tersebut dapat memperkuat tali persaudaraan dan saling bantu antara pengurus dan alumni pondok pesantren untuk pembangunan yang lebih baik.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews