Greenland Batam Centre Jadi Kawasan Pusat Kuliner Batam Mirip Malioboro, Kapan?

Greenland Batam Centre Jadi Kawasan Pusat Kuliner Batam Mirip Malioboro, Kapan?

Pemkot Batam bakal menjadikan kawasan Greenland Batam Centre sebagai Pusata Kuliner Kota Batam mirip Malioboro (ilustrasi)

Batam, Batamnews - Beberapa waktu belakangan ini kawasan Greenland Batam Centre, Kota Batam sudah dipenuhi penjual kuliner. Hal inilah yang membuat Pemko Batam berencana merubah kawasan ini mirip seperti Malioboro, menjadi Pusat Kawasan Kuliner.

Terungkapnya rencana itu dikemukakan oleh Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Batam, Imam Tohari.

Menurut Imam, rencana kawasan Greendland menjadi kawasan kuliner Kota Batam mirip Malioboro tercetus dalam rapat bersama Bina Marga dan stake holder pariwisata Kota Batam.

Baca juga:  Polemik Penataan Kawasan Greenland: Petugas Satpol PP Ribut dengan Anggota DPRD Batam

"Pusat kuliner yang mengadopsi Malioboro Yogyakarta rencananya akan dibuat Pemko Batam mulai dari u-turn Fanindo hingga ke ujung ruko blok C yang ada di kawasan itu," ungkap Imam.
 
Kapan rencana itu terealisasi?

Ia mengatakan, konsep pusat kuliner seperti Malioboro itu akan terealisasi tergantung perencanaan yang sudah ditetapkan.

Untuk meujudkan itu, Pemkot Batam berupaya melakukan penataan di lokasi itu. 

Baca juga: Banyak Melanggar Aturan, Bangunan di Kawasan Greenland Batam Center Bakal Dibongkar

"Agar bisa segera diujudkan, kita meminta kepada pemilik ruko yang mempunyai dagangan dan memakan bahu jalan agar segera dipindahkan," ucap Imam lagi.  

Pihak Satpol PP Kota Batam sendiri akan terus mengkomunikasikan rencana itu kepada para pemilik toko di sepanjang kawasan Greenland tersebut. Mereka tidak mau terulang kembali keributan saat petugas Satpol PP turun ke lapangan menata kawasan.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews