Bupati Bintan Inginkan Guru Ngaji dan Imam Masjid Sukseskan Gerakan Maghrib Mengaji

Bupati Bintan Inginkan Guru Ngaji dan Imam Masjid Sukseskan Gerakan Maghrib Mengaji

BATAMNEWS.CO.ID, Bintan - Bupati Bintan, Apri Sujadi menyerahkan dana insentif triwulan ketiga kepada 2.092 orang yang berasal dari 10 kecamatan se-Kabupaten Bintan.

Penerima dan insentif triwulan ketiga itu terdiri dari 188 orang Imam Masjid, 188 orang Penjaga Masjid, 387 orang Mubaligh, 329 orang Fardu Kifayah serta 1.000 orang Guru Ngaji.

Penyerahannya dilaksanakan di dua lokasi, Rabu (24/10/2018). Diantaranya di Masjid Baitul Makmur, Tanjunguban, Kecamatan Bintan Utara dan Masjid Nurul Iman, Kijang, Kecamatan Bintan Timur.

Apri mengatakan dana insentif ini dianggarkan melalui APBD-P 2018 sebesar Rp 1,44 miliar. Hal ini merupakan wujud perhatian dan komitmen pemerintah daerah untuk meningkatkan kualitas petugas keagamaan sekaligus pengembangan syariat Islam bagi generasi muda.

Pemerintah sangat membutuhkan dukungan dari seluruh pihak dengan penuh keikhlasan untuk mensukseskan program keagamaan yang dibangun sehingga dapat bermanfaat. Yaitu Program 15 Menit Mengaji Sebelum Jam Belajar digagas, Program Gerakan Masyarakat Bintan Maghrib Mengaji bagi pelajar jenjang TK/RA, SD/MI dan SMP/MTs  dan lainnya.

Kedepannya juga akan dilaksanakan safari maghrib ke masjid dan musala untuk memantau langsung pelaksanaan gerakan masyarakat maghrib mengaji tersebut. Kemudian mengajak anak-anak agar bisa mengaji setiap pekannya , khususnya Jumat malam di masjid-masjid dan musala-musala lingkungan terdekat.

Program itu diluncurkan agar generasi muda Bintan dapat menjadi generasi yang madani. Yaitu memiliki pengetahuan agama yang cukup sehingga tidak terjerumus dalam kegiatan-kegiatan yang negatif. (*)
 

  • Bupati Bintan, Apri Surjadi menyaalami para penerima dana insentif triwulan ketiga.

  • Bupati Bintan, Apri Surjadi dan Kabag Kesra Bintan, Lukman sedang berbincang-bincang dengan penerima dana insentif triwulan ketiga

  • Bupati Bintan, Apri Surjadi melantunkan ayat suci Alquran.

     

  • Bupati Bintan, Apri Surjadi dan Kepala OPD Bintan sedang mendengarkan tausiah dari penceramah.

  • Para penerima dana insentif triwulan ketiga sedang mendengarkan tausiah dari penceramah.

  • Para penerima dana insentif triwulan ketiga sedang memanjatkan doa bersama.

  • Para penerima dana insentif triwulan ketiga sedang memanjatkan doa bersama.

  • Bupati Bintan, Apri Surjadi didampingi Kabag Kesra Bintan, Lukman menyerahkan dana insentif triwulan ketiga.

  • Bupati Bintan, Apri Surjadi menyerahkan dana insentif triwulan ketiga.
     

  • Bupati Bintan, Apri Surjadi menyerahkan dana insentif triwulan ketiga.
     

  • Penceramah sedang bertausiah.
     

  • Kasubag Humas Bintan, Salihi dan awak media sedang berbincang dengan Kabag Kesra Bintan, Lukman.

close

Aplikasi Android Batamnews