Jadi Tuan Rumah GTRA Summit 2023, Presiden Jokowi Berpeluang Sambangi Karimun

Jadi Tuan Rumah GTRA Summit 2023, Presiden Jokowi Berpeluang Sambangi Karimun

Presiden Jokowi berpeluang kunjungi Karimun September mendatang. (Foto: BPMI Setpres)

Karimun, Batamnews - Presiden Joko Widodo (Jokowi) direncanakan akan menghadiri langsung pelaksanaan Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) Summit pada September 2023 mendatang.

Pelaksanaan GTRA tersebut akan dihelat di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), yang menjadi tuan rumah. Hal itu disampaikan langsung Bupati Karimun, Aunur Rafiq usai menerima kunjungan Konsulat Jenderal Singapura, Kamis (19/1/2023).

"Intinya Karimun siap jadi tuan rumah, kita akan pertegas kembali. Juga ditindaklanjuti dengan turunnya wakil Menteri ATR/BPN malam ini di Batam," kata Bupati Rafiq kepada wartawan.

Baca juga: Imigrasi Karimun Perketat Pengawasan terhadap WNA 

Ia juga sangat percaya diri jika Karimun dijadikan tuan rumah GTRA. Karimun memiliki kondisi infrastruktur yang memadai.

"Disisi infrastruktur lebih siap. Kita pelabuhan ada, bandara ada, hotel juga siap, space area untuk mengumpulkan ribuan orang kita punya Coastal Area," ujar Rafiq.

Untuk itu, persiapan yang saat ini dilakukan yakni membahas beberapa aspek mengenai teknis sertifikasi lahan pesisir, kawasan pemukiman masuk hutan serta isu lain mengenai pertanahan yang ada di Karimun.

"Untuk kawasan pemukiman masuk hutan itu ada sekitar 3.000 hektar. Kemudian ada isu-isu lain yang menyangkut pertanahan. Jadi isu ini yang akan kita angkat," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews