Begini Nasib Satpol PP Honorer di 2016 Menurut Penjabat Gubernur Kepri

Begini Nasib Satpol PP Honorer di 2016 Menurut Penjabat Gubernur Kepri

Kepala Satpol PP Kota Batam Hendri memberi pengarahan kepada anggotanya. (Foto: Istimewa)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Nasib Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) honorer di sejumlah daerah di Kepulauan Riau terancam. Mereka akan berstatus sebagai hansip di tahun 2016.

Kendati demikian, Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri, Agung Mulyana mengatakan, Satpol PP honorer tersebut tidak akan diberhentikan. 

“Hanya statusnya saja yang dialihkan menjadi anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas),” ujar Agung Mulyana di Batam Centre baru-baru ini.

Menurtu Agung, Satpol PP tersebut hanya akan dipindahkan kategorinya dari Batalyon-A (Satpol PP) dan Batalyon B (Satlinmas atau Hansip),” kata Agung.

Agung juga meminta para anggota Satpol PP tersebut tidak khawatir akan gaji. Menurutnya, selama masih ada kontrak, maka akan tetap mendapatkan gaji.

Sementara terkait seragam Satlinmas, menurut Agung, akan menjadi tanggungjawab pemerintah daerah masing-masing. Seragam Satpol PP milik honorer saat ini akan ditarik secara bertahap.

“Untuk Kepri, nanti akan dibicarakan dengan Bupati Walikota,” kata Agung yang kini menjadi Penjabat Gubernur Kepulauan Riau.

Pemerintah pusat menegaskan aturan bahwa Satpol PP harus berstatus sebagai pegawai negeri sipil. Alasannya karena Satpol PP merupakan penegak peraturan daerah.

 

[snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews