4 Cara Mudah untuk Mencegah Kamu Makan Secara Berlebih

4 Cara Mudah untuk Mencegah Kamu Makan Secara Berlebih

ilustrasi

Batam - Makan berlebihan merupakan salah satu kebiasaan yang mungkin dilakukan pada masa-masa usai Lebaran. Tidak adanya batasan jam makan membuat seseorang jadi makan secara berlebihan.

Kebiasaan makan secara berlebihan yang kamu lakukan ini bisa menyebabkan terjadinya masalah. Hal ini selanjutnya juga bakal berdampak buruk bagi kesehatan tubuhmu.

Mencegah Makan berlebihan ini bisa kamu lakukan dengan hanya sedikit perubahan. Dilansir dari Times of India, berikut sejumlah cara mengatasi kebiasaan makan berlebih.

Menjaga posisi kamu dengan makanan dapat menjadi cara mudah untuk mencegah kebanyakan makan. Meletakkan makanan pada posisi sedikit jauh bisa membantu menghindarkan kamu dari perilaku makan berlebih.

Batasi Porsi Makanan

Batasi porsi makanan yang kamu beli atau buat untuk membatasi jumlah makanan yang kamu konsumsi. Beli makanan dengan porsi sedikit atau secukupnya sesuai dengan kebutuhanmu.

Memberantakkan Meja

Kebiasaan makan secara berantakan ternyata mempengaruhi pola pikir tentang menghabiskan lebih banyak makanan. Kamu bisa membiarkan meja tetap kotor sampai kamu enggan untuk mulai mengonsumsi makanan yang lain.

Menggunakan Piring Kecil

Ukuran piring dan gelas yang kecil akan membuat kamu merasa terbatas untuk mengambil makanan. Kamu pun bisa mengonsumsi makanan dengan jumlah lebih sedikit.

Sejumlah hal tersebut bisa kamu lakukan untuk membantu membatasi kamu agar tidak makan berlebih. Sejumlah hal bisa membantumu terhindar dari masalah kesehatan yang mungkin terjadi akibat makan berlebih.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews