Presiden Zelenskiy: Ukraina Kehilangan 60-100 Tentara Sehari

Presiden Zelenskiy: Ukraina Kehilangan 60-100 Tentara Sehari

Pasukan Ukraina di kota Voznesensk, di mana pertempuran sengit dengan pasukan Rusia terjadi. (BBC)

Kiev - Perang Rusia-Ukraina telah berlangsung tiga bulan lebih dan Ukraina kehilangan 60 sampai 100 tentara setiap hari.

 

Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskiy menyampaikan, 60 sampai 100 tentara Ukraina terbunuh setiap hari dan sekitar 500 lainnya terluka.

Dalam wawancara dengan Newsmax di Kiev, Zelenskiy juga mengatakan permintaan Ukraina untuk senjata jarak panjang adalah untuk mempertahankan wilayahnya bukan untuk menyerang Rusia.

"Kami tidak tertarik dengan apa yang terjadi di Rusia. Kami hanya tertarik di wilayah kami sendiri di Ukraina," ujarnya, dikutip dari Al Jazeera, Rabu (1/6/2022).

Sementara itu, pejabat Amerika Serikat mengatakan akan mengirimkan bantuan senjata baru untuk Ukraina. AS akan mengirim Sistem Roket Artileri Mobilitas Tinggi M142 (HIMARS).

"Sistem ini akan digunakan Ukraina untuk mencegah majunya Rusia ke wilayah Ukraina, tapi tidak akan digunakan untuk menargetkan wilayah Rusia," jelas pejabat tersebut kepada wartawan.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews