Cara Gampang Hapus Baret-baret di Mobil

Cara Gampang Hapus Baret-baret di Mobil

Ilustrasi. (foto:ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID - Pemilik mobil di kota-kota besar pasti pernah mengalami kecelakaan kecil yang menyebabkan body mobil tergores. Selain karena kepadatan lalu lintas, baret bisa muncul ketika ada kerikil yang terpental ke badan mobil saat melaju dengan kecepatan tinggi.

Namun ada cara mudah untuk menghilangkan baret-baret halus pada body mobil.

Dilansir situs resmi Toyota, Rabu (25/11/2015) baret-baret halus pada kendaraan dapat sirna dengan lotion antinyamuk. Namun, tentus saja bukan untuk lecet yang dalam.

Lotion antinyamuk ini ternyata ampuh mengilangkan goresan yang menganggu pada body mobil Anda. Setelah membeli lotion antinyamuk tadi, segera oleskan pada lokasi lecet yang mengenai body mobil Anda menggunakan jari saja.

Setelah itu, tunggulah 15-20 detik dan kemudian basahi permukaannya menggunakan air dan segera keringkan.

Agar hasil lebih maksimal, oleskan kembali lotion antinyamuk tersebut pada daerah yang lecet tadi dan kemudian tunggu 15-20 detik, lalu keringkan dengan lap kanebo. Dan lihat baret-baret akan hilang atau setidaknya berkurang.

Setelah itu mobil bisa langsung dicuci biasa dan dikeringkan dengan cara biasa.

(ind/bbs)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews