Ramadan di Karimun Kondusif, Kasus Kriminal Melandai

Ramadan di Karimun Kondusif, Kasus Kriminal Melandai

Kapolres Karimun memantau pelabuhan domestik Karimun (Foto: Ist)

Karimun, Batamnews - Situasi Kamtibmas di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), selama bulan suci Ramadan tahun 2022 ini aman dan terkendali. Hal ini dibuktikan dengan tidak adanya kasus kejahatan atau kriminal yang menonjol.

"Alhamdulillah cukup landai, tidak ada kasus atau kejadian-kejadian yang menonjol," ujar Kapolres Karimun, AKBP Tony Pantano.

Baca juga: Barang Terlarang Ditemukan Petugas saat Geledah Sel Rutan Karimun

Meskipun begitu, Polres Karimun juga terus melakukan pengaman di titik keramaian yang ada pada saat bulan Ramadan. Seperti pengamanan di lokasi adanya tempat berjualan makanan untuk berbuka puasa, maupun penjagaan di pusat bazar Ramadhan di seputaran Puan Maimun.

"Kondisi itu atas kepatuhan hukum masyarakat Karimun, yang sama-sama menjaga ketertiban dan keamanan," ujar Tony Pantano.

Selain itu, jajaran Polres Karimun juga tetap melaksanakan kegiatan vaksinasi bagi masyarakat. Kegiatan itu digesa siang dan malam usai pelaksanaan salat tarawih.

Sehingga, masyarakat yang hendak berencana untuk mudik atau bepergian libur lebaran, telah dapat memenuhi syarat dengan mendapat vaksin booster.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews