Intelijen Beberkan Rahasia Diet Kim Jong-un Hingga Langsing

Intelijen Beberkan Rahasia Diet Kim Jong-un Hingga Langsing

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un terlihat langsing setelah sukses diet. (Foto: AFP).

Pyongyang - Penampilan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un mencuri perhatian publik dalam sejumlah kesempatan setelah terlihat langsing. 

Sempat muncul kecurigaan, sosok Jong-un yang terlihat lebih kurus dalam foto maupun video bukanlah orang yang sebenarnya.

Namun misteri itu terjawab setelah sebuah sumber mengungkap rahasia pemimpin Korea Utara itu berhasil menurunkan berat badan sekitar 19 kilogram (kg).

Menurut Daily Star, sebuah sumber mengklaim bahwa Jong-un sebelumnya bisa minum hingga 10 botol alkohol per hari.

Namun, ia kini telah mengubah kebiasaan makannya dan terlihat lebih langsing dengan menghindari keju Swiss, lobster, dan minuman beralkohol.

Sebelumnya, Jong-un dikabarkan menderita obesitas berat setelah berat badannya mencapai 139,7kg dengan Indeks Massa Tubuh (IMT) 49 pada 2012.

Pada satu titik, pemimpin dikatakan terganggu oleh keinginan kuat untuk makan.

Faktanya, mata-mata Korea Selatan mengklaim bahwa berat badan Jong-un telah meningkat lebih dari 6,35 kg setiap tahun setelah mengambil alih tampuk pemerintahan dari ayahnya, Kim Jong-il pada tahun 2011.

Badan intelijen Korea Selatan mengklaim pemimpin itu akan memiliki berat sekitar 139,7 kg pada tahun 2020 dengan jumlah BMI melebihi apa yang seharusnya pada ketinggian 167,64 sentimeter (cm).

Pemimpin muda itu diduga banyak mengonsumsi keju Swiss dan lobster serta minuman beralkohol hingga 10 botol per malam.

Para ahli memperingatkan Jong Un bisa mengalami serangan jantung karena masalah obesitas parah terkait dengan peningkatan empat kali lipat gagal jantung.

Kabarnya, Jong-un berhasil menurunkan berat badan sekitar 19,9 kg hanya dalam waktu tiga bulan.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews