Perputaran Uang Capai Rp 1 Miliar Selama Asparnas Kepri Fest 2021

Perputaran Uang Capai Rp 1 Miliar Selama Asparnas Kepri Fest 2021

Penutupan Asparnas Kepri Fest 2021 di Mal TCC Tanjungpinang. (Foto: ist)

Tanjungpinang, Batamnews - Asparnas Kepri Fest 2021 mampu mendongkrak pertumbuhan ekonomi di Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri). Setidaknya dalam event ini perputaran uang selama sepekan di TCC Mall tembus Rp 1 miliar.

Festival Asparnas Kepri Fest ini dilaksanakan mulai 12-18 Desember. Asparnas Kepri mengonsep pagelaran untuk memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi. 

Asosiasi itu merangkul seluruh sektor untuk berkolaborasi. Seperti pelaku pariwisata, seniman, budayawan, UMKM dan dunia pendidikan.

Selain mempromosikan sektor pariwisata di Kepri, Asparnas Kepri Fest juga memberi dukungan dan semangat terhadap para pelaku UMKM yang mengalami keterpurukan akibat pandemi Covid-19.

Ketua DPD Asparnas Kepri, Mulyadi Tan menegaskan bahwa event tersebut tidak hanya sekedar hiburan atau seremonial belaka, melainkan output yang diharapkan dapat untuk membantu pemerintah dalam memulihkan perekonomian dari sektor pariwisata.

Selama pelaksanaan Asparnas Kepri Fest, dirinya secara pribadi merasa bangga dan terharu melihat para UMKM yang penuh semangat dan antusias berjualan. Bahkan para pelaku UMKM pagi-pagi sudah berada di lokasi untuk beraktivitas. 

“Ada beberapa teman-teman UMKM secara langsung mengucapkan terimakasih kepada saya, karena dagangan mereka habis terjual dan meraih omzet lebih. Mereka pun mengungkapkan selama ini tidak pernah mendapatkan omzet sebesar itu. Tentunya rasa haru dan bangga lah mendengarnya,” kata pria yang akrab di sapa Ahi itu, Minggu (19/12/2021) malam.

Berdasarkan catatan panitia divisi UMKM DPD Asparnas Kepri, di hari pertama pembukaan event para UMKM yang berjualan meraih omzet rata-rata lebih dari Rp 1 juta, bahkan ada yang belasan juta.

“Saya juga tak menyangka event ini mampu menarik perhatian masyarakat, dan pengunjung TCC Mall Tanjungpinang sampai membludak. Perkiraan saya perputaran uang selama sepekan hampir Rp 1 miliar,” ujar dia.

Ahi melanjutkan, bersama Ketua Panitia Kegiatan Suherman Djie, mereka memberikan dukungan penuh kepada setiap divisi Asparnas Kepri untuk berkreasi dan berinovasi dalam acara itu. 

“Saya merasa bangga teman-teman Asparnas sangat aktif mengeksplor kemampuan masing-masing, sehingga selama sepekan event padat dengan kegiatan,” ujarnya.

Selain itu, katanya, masyarakat juga dapat menimba ilmu dalam kegiatan workshop dan talkshow dari setiap bidang. Misalnya workshop media marketing, fotografi, pengembangan sektor pariwisata, tentang kecantikan dan lainya. 

Kemudian, selama sepekan Asparnas juga menampilkan beberapa rangkaian kesenian dari berbagai budaya atau adat. 

Ia menyampaikan, dalam menyambut wisatawan Asparnas Kepri juga sudah merangkul pihak investor untuk menyiapkan alat test PCR, tentunya dengan harga yang murah dan waktu yang cepat.

“Alat test PCR standar yang ditentukan WHO, hasilnya cepat hanya 50 menit saja. Tentunya itu tergantung pemerintah daerah dan pihak terkait lagi,” kata Ahi.

Ahi pun menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemprov Kepri serta pihak lainnya yang sudah mendukung penuh, sehingga ajang tersebut bisa berjalan dengan lancar dan sukses.

Ia menambahkan, kedepannya Asparnas Kepri akan mengonsep event yang lebih besar lagi.

“Mohon maaf apabila ada kekurangan dalam event ini, karena ini yang pertama. Kedepannya kita konsep lebih bagus dan meriah lagi. Saya juga memberi apresiasi kepada seluruh anggota Asparnas Kepri yang sudah bekerja keras demi event ini,” kata dia.

Sementara itu, Ketua Panitia Kegiatan Asparnas Kepri Fest 2021, Suherman Djie menyampaikan, selama sepekan pelaksanaan event tersebut memberikan dampak yang sangat positif bagi semua pihak dan memberikan gairah kebangkitan perekonomian khususnya di Tanjungpinang.

“Melalui event ini tentunya mal yang selama ini lesu akibat Covid-19 kembali tumbuh lagi. Bahkan selama sepekan event kemarin, kendaraan pengunjung sampai keluar area mal, omzet di TCC Mall juga meningkat,” ujarnya.

Pasca digelarnya Asparnas Kepri Fest, Suherman berharap UMKM di Tanjungpinang kembali semangat dan penunjang sektor pariwisata lainnya kembali bangkit. 

“Semoga dengan event Asparnas Kepri Fest ini menjadi suatu simbol kekuatan pariwisata Kepri bangkit lagi,” kata Suherman.
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews