Malaysia Diperkuat Bek Kelas Liga Champions Tantang Indonesia

Malaysia Diperkuat Bek Kelas Liga Champions Tantang Indonesia

Dion-Johan Cools. (Foto: Instagram/@djcools21)

Singapura, Batamnews - Timnas Malaysia akan menghadapi laga penentu melawan Indonesia untuk lolos ke babak semifinal Piala AFF 2020. Tak hanya bagi Malaysia, laga terakhir penyisihan Grup B ini juga penting untuk Shin Tae-yong.

Namun, Evan Dimas dkk hanya butuh hasil imbang untuk bisa lolos ke semifinal. Malaysia bisa tersingkir jika hanya mampu bermain imbang apalagi kalah dari Indonesia. Sementara Vietnam hampir pasti lolos karena akan melawan tim papan bawah Kamboja.

Menjadi laga hidup mati, tentu saja Malaysia akan bermain habis-habisan. Hal ini terbukti dengan didatangkannya pemain berpengalaman tampil di Liga Champions, Dion Cools.

Baca juga: Piala AFF 2020: Indonesia Tahan Imbang Vietnam Tanpa Gol

Dion merupakan pemain klub elite Liga Denmark, FC Midtjylland, yang bermain di Liga Champions. Ia juga pernah berhadapan dengan Liverpool di fase Grup D Liga Champions 2020/2021.

Kala itu, Midtjylland dua kali bertemu Liverpool di fase grup. Dion sendiri absen saat Midtjylland kalah 0-2 dari Liverpool di Anfield. Namun, ia dipercaya sebagai starter ketika Midtjylland menjamu Liverpool dan berakhir imbang 1-1.

Dion yang diplot sebagai bek kanan sempat berhadapan langsung dengan Diogo Jota dan kawan-kawan. Dengan pengalaman tersebut, Cools berpeluang dimainkan saat lawan Indonesia.

Vocket FC melaporkan, Dion dijadwalkan tiba di Singapura pada Kamis (16/12/2021) dan tidak harus menjalani proses karantina karena perjanjian Malaysia-Singapura terkait protokol kesehatan Covid-19.

Baca juga: Seperti Manchester United, Timnas Juga Harus Percaya Proses Shin Tae-yong

"Saya sudah berkomunikasi dengan Dion dan dia siap bermain. Pengalaman yang dimilikinya sangat membantu beradaptasi dengan rekan setim," kata Tan Cheng Hoe dilansir Vocket Malaysia.

"Kehadiran Dion juga akan memberikan stabilitas di lini belakang, terutama setelah kehilangan Aidil Zafuan dan Shahrul Saad," ujar Ceng Hoe menambahkan.

Dalam partai hidup mati lawan Indonesia, Dion kemungkinan akan dipasangkan dengan Dominic Tan. Kedua pemain tersebut diharapkan bisa berperan penting untuk membawa Malaysia ke semifinal Piala AFF.

Malaysia saat ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup B dengan koleksi enam poin. Sementara Indonesia dan Vietnam berbagi tempat di posisi pertama dan kedua dengan nilai yang sama, yakni tujuh poin.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews