UMKM Bisa Ajukan Pinjaman Rp 20 Juta ke Bank Riau-Kepri, Bunga 0 Persen

UMKM Bisa Ajukan Pinjaman Rp 20 Juta ke Bank Riau-Kepri, Bunga 0 Persen

Bupati Karimun, Aunur Rafiq bersama Direktur Dana dan Kasa PT BPD Riau Kepri, M.A Suharto. (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun, Batamnews - Bank Riau Kepri memberikan pinjaman modal usaha bagi pelaku UMKM dengan bunga nol persen.

Bupati Karimun Aunur Rafiq melakukan penandatanganan kerja sama dengan PT BPD Riau Kepri, Senin (25/10/2021) di Rumah Dinas Bupati Karimun.

Untuk pemberian pinjaman bagi pelaku UMKM tersebut, dapat dicairkan dengan nilai Rp 20 juta untuk modal usaha.

"Bank Riau Kepri memberikan pinjaman modal bagi pelaku UMKM dengan bunga nol persen. Untuk nilainya sebesar Rp 20 juta," kata Rafiq.

Bantuan pinjaman itu, dikatakan oleh Rafiq bahwa kerja sama antara Provinsi Kepri dan PT BPD Riau Kepri, dalam meningkatan pertumbuhan ekonomi.

Sehingga, seluruh pelaku UMKM yang ada di kabupaten/kota di Provinsi Kepri dapat melakukan peminjaman modal usaha.

"Dengan program ini, pelaku UMKM dapat memanfaatkan dengan peminjaman modal. Bunganya akan ditanggung oleh pemerintah Provinsi," ujarnya.

Untuk dapat mengajukan pinjaman tersebut, ada beberapa syarat yang perlu dilengkapi. Salah satunya adalah surat izin usaha serta data-data diri dan usaha.

"Syaratnya paling utama tentu izin usaha, data diri, dan untuk syarat lainnya akan dijelaskan oleh pihak bank saat melakukan pengajuan," ucap Rafiq.

Direktur Dana dan Kasa PT BPD Riau Kepri, M.A Suharto mengatakan, untuk bantuan pinjaman bagi pelaku UMKM di Kepri pihaknya menggelontorkan dana Rp 20 Miliar.

"Kita mengalokasikan sekitar Rp 20 Miliar bagi pelaku UMKM di Kepri, jadi mana yang cepat dan tidak ada batasan kuota, karena ini program dari provinsi," kata Suharto.

Dana stimulus yang diberikan untuk meningkatkan sektor UMKM dengan syarat-syarat yang mudah. Tidak seperti dana pinjaman umum lainnya.

 

Pelaku UMKM yang dapat mengajukan pinjaman juga tidak ada terikat dengan pinjaman di bank lainnya.

"Kalau sudah ada di tempat lain, maka itu tidak bisa. Jadi kita berikan bagi yang belum ada pinjaman di tempat lain dengan syarat yang mudah," ucapnya.

Sehingga, bagi pelaku usaha kecil yang membutuhkan modal, dapat langsung mengajukan ke Bank Riau Kepri di daerah masing-masing di Provinsi Kepri.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews