DPRD Kepri: Sinergi Pemprov-Pemko Diperlukan Atasi Banjir Tanjungpinang

DPRD Kepri: Sinergi Pemprov-Pemko Diperlukan Atasi Banjir Tanjungpinang

Anggota DPRD Kepri, Hanafi Ekra (Foto:ist)

Bintan, Batamnews - Ketua Fraksi PKS DPRD Kepulauan Riau (Kepri), Hanafi Ekra prihatin beberapa daerah kabupaten/kota di Provinsi Kepri, menjadi langganan banjir. Salah satunya Kota Tanjungpinang.

Ia pun menyarankan agar Pemprov Kepri bersinergi dengan Pemko untuk mengatasi problem ini dan segera  merancang bersama-sama untuk memetakan daerah rawan banjir dalam bentuk peta bencana.

"Saya lihat beberapa daerah seperti Tanjungpinang, Bintan dan Batam ketika hujan sedikit saja langsung muncul genangan air dan bahkan hingga banjir di jalan umum atau di perumahan," kata Hanafi, kemarin.

"Saya melihat hal ini tidak bisa diselesaikan secara parsial harus terstruktur, sistematis dan massif, dimulai dengan menyusun peta rawan banjir seperti provinsi lain yang sudah terlebih dahulu memetakannya," sambungnya.

Baca juga: Hujan Seharian, Banjir Genangi Sejumlah Perkampungan di Desa Resang Lingga

Ekplorasi lingkungan seperti bauksit dan pasir menjadi salah satu penyebabnya. Selain memang kesadaran masyarakat dalam menjaga keseimbangan lingkungan atau sampah.

"Kita dewan ini sering dapat telepon dari masyarakat warga terdampak banjir untuk meminta bantuan materi, saya secara pribadi selalu membantu tapi ya semampunya tidak bisa banyak," katanya.

"Itulah sebabnya, saya mendorong Pemprov dan Pemda  kabupaten/kota di Kepri punya peta bencana banjir. Sekarang belum terlalu parah tapi ke depan jika tidak punya dan antisipasi dari sekarang akan banyak korban nanti, lebih baik mencegah kan," tambah Hanafi.

Dengan adanya pemetaan daerah banjir tersebut, Pemprov Kepri nantinya bisa mendesain juga bangunan atau kebijakan untuk mencegah dan menangani persoalan banjir.

"Kita di DPRD Kepri siap support kok membantu Pemda untuk bersama-sama menyelesaikan masalah banjir yang dirisaukan masyarakat, ketika hujan lebat atau beberapa hari saja mereka langsung mengeluhkan masalah banjir ini, negara harus hadir dalam konteks ini," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews