KM Bukit Raya dan Umsini Jadi Tempat Isolasi Terpadu Pasien Covid-19

KM Bukit Raya dan Umsini Jadi Tempat Isolasi Terpadu Pasien Covid-19

KM Bukit Raya, salah satu kapal yang melayu rute di Kepri.

Batam, Batamnews - Dua dari tiga tiga kapal PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) yang berlabuh di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), tidak beroperasi sejak bulan Agustus 2021 kemarin.

Kedua kapal Pelni tersebut adalah KM Bukit Raya dan KM Umsini. Kedua kapal tersebut tidak beroperasi karena digunakan untuk menampung pasien Covid-19 yang tengah isolasi terpusat (Isoter).

Untuk KM Bukit Raya, saat ini kapal tersebut sedang berada di Belawan. Sedang KM Umsini dijadikan tempat isoter di Makasar.

Baca juga: Syarat Terbaru Calon Penumpang Kapal Pelni Selama PPKM

“Jadi yang beroperasi saat ini cuma satu saja yang di Kepri, KM Kelud. Tujuannya Tanjung Priok, Batam, Tanjungbalai Karimun dan Belawan (Medan),” ujar Kepala Cabang Pelni Batam, Agus Suprijatno, Senin (6/9/2021).

Untuk jumlah pasien isoter di KM Bukit Raya, dari data terakhir yang diketahui berjumlah kurang lebih sebanyak 10 orang. Sedangkan untuk KM Umsini, dari data terakhir diketahui sebanyak 45 orang yang melakukan isoter.

KM Kelud sendiri, untuk jadwalnya masih sama seperti hari-hari sebelumnya. Yaitu delapan kali dalam sebulan, dan dua kali dalam seminggu.

“Dari Batam ke Priok itu hari Rabu, jam 11 datang dari Priok, jam 3 sore berangkat. Dari Batam ke Belawan itu hari Minggu, jamnya begitu juga,” pungkas Agus.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews