Viral Guru Minta Murid Download Snack Video, SWI Buka Suara

Viral Guru Minta Murid Download Snack Video, SWI Buka Suara

Foto: Snack Video

Jakarta - Aplikasi Snack Video kembali ramai diperbincangkan di jagat media sosial. Sebuah tangkapan layar menunjukkan seseorang yang diduga guru meminta muridnya mengunduh aplikasi tersebut dengan iming-iming nilai tinggi.

Ketua Satgas Waspada Investasi Tongam L. Tobing pun buka suara mengenai fenomena tersebut. Dia sangat menyayangkan jika benar ada seorang guru mendorong muridnya download Snack Video demi keuntungan sendiri.

"Kami sangat menyesalkan adanya tugas kepada murid untuk download aplikasi snack video dan memasukkan kode referral" tuturnya, Rabu (3/3/2021) dikutip dari detikom.

Tongam menegaskan, seharusnya seorang guru tidak melibatkan muridnya ketika bermain aplikasi yang sudah dicap ilegal tersebut. Apa lagi hanya demi untuk mendapatkan keuntungan pribadi.

"Kami melihat tidak ada relevansinya dengan kegiatan sekolah. Karena hanya memberikan keuntungan koin kepada pemberi tugas yang kode referral-nya digunakan," terangnya.

Sekadar informasi, unggahan tangkapan layar itu diunggah oleh akun @txtdarigajelas. Dari gambar itu terlihat chat diduga seorang guru yang meminta anak muridnya mendownload Snack Video.

Guru itu meminta muridnya untuk memasukkan kode referral darinya setelah download Snack Video. Dia menjanjikan nilai 100 untuk murid yang mau menurutinya. Selain itu dia juga melampirkan langkah-langkah download aplikasi tersebut.

Sebelumnya aplikasi TikTok Cash dan Snack Video resmi masuk dalam daftar entitas ilegal. Keduanya telah ditegur oleh Satgas Waspada Investasi (SWI) agar segera berhenti beroperasi atau menutup aplikasinya di platform manapun.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews