Batam Krisis Air

Hujan Kian Lebat Guyur Kota Batam, Kabut Asap Mulai Menipis

Hujan Kian Lebat Guyur Kota Batam, Kabut Asap Mulai Menipis

Seorang warga Batam kehujanan di kawasan Mega Mall Batam Centre, Batam, Rabu. (Foto: Edo)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Hujan masih terus mengguyur Kota Batam, Kepri, Rabu (16/9/2015). Hujan telah turun sejak sekitar pukul 11.30 WIB.

Turunnya hujan ini disambut hangat para warga Batam. Telah lama hujan ini begitu dirindukan masyarakat Batam yang tengah krisis air dan didera kabut asap kiriman.

Pukul 14.00 WIB, hujan di seputaran Batam Centre semakin lebat. Kabut asap sedikit demi sedikit mulai hilang.

Namun langit Batam masih diselimuti asap kelabu. Kabut asap telah mengganggu sejumlah aktivitas warga.

Diperparah lagi krisis air bersih membuat penderitaan masyarakat Batam semakin paripurna.

Kondisi ini sudah berlangsung sejak beberapa pekan lalu.

Perusahaan pengelola air bersih di Batam, PT Adhya Tirta Batam telah menggilir suplai air ke pelanggan dan warga.

Penggiliran air itu dampak dari keringnya sejumlah dam air bersih yang berjumlah sekitar 5 dam.

Dam tersebut hanyalah dam penampung air hujan yang sengaja dibuat saat Kota Batam dibuka sebagai pengembangan kawasan industri.

Sejumlah penerbangan di Batam juga terganggu. Total sudah hampir belasan penerbangan yang terganggu akibat kabut asap.

 

[snw/cj1]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews