Lima Manfaat Minum Jus Pare Secara Rutin

Lima Manfaat Minum Jus Pare Secara Rutin

Pare. (Foto: Shutterstock)

Jakarta - Pare memang memiliki rasa yang pahit. Selain nikmat disajikan dalam bentuk sayur, pare juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan.

Apalagi jika Anda mengolah pare sebagai minuman jus maupun mengambil ekstraknya. Perlu diketahui pare mengandung zat besi, magnesium, potasium, vitamin C dan sejumlah serat baik lainnya yang bagus untuk kesehatan.

Melansir dari Healthline, rutin minum jus pare dan ekstraknya memberikan banyak manfaat antara lain:

1. Mengontrol gula darah

Sebuah studi menemukan bahwa pare bisa membantu mengontrol gula darah. Minum jus pare 2.000 mg per hari selama 4 minggu menyebabkan sedikit penurunan kadar gula darah.

2. Melawan kanker

Penelitian menunjukkan bahwa pare mengandung senyawa tertentu yang bersifat melawan kanker. Contohnya, ekstrak pare efektif membunuh sel kanker lambung, usus besar, paru-paru, payudara, dan nasofaring.

Oleh karena itu, minum jus pare bisa membantu melindungi tubuh dari sel-sel kanker jahat. Begitu pula jika Anda mengonsumsi ekstrak pare.

3. Menurunkan kolesterol

Sejumlah penelitian menemukan bahwa pare bisa menurunkan kadar kolesterol untuk mendukung kesehatan jantung secara keseluruhan.

Studi lain mencatat bahwa rutin minum jus pare pahit mengurangi kadar kolesterol secara efektif.

4. Menurunkan berat badan

Penelitian juga menemukan jus pare maupun ekstraknya bisa membantu mengurangi lemak perut dan berat badan.

Oleh karena itu, menukar bahan berkalori lebih tinggi dengan pare dapat membantu meningkatkan asupan serat dan mengurangi kalori untuk menurunkan berat badan.

5. Memberikan nutrisi penting

Pare yang pahit merupakan sumber nutrisi penting karena kayak vitamin C, mikronutrien penting yang terlibat dalam pencegahan penyakit, pembentukan tulang, dan penyembuhan luka.

Jus pare juga merupakan senyawa antioksidan yang sangat kuat untuk melindungi sel-sel dalam tubuh dari kerusakan. Selain rendah kalori, pare juga tinggi serat yang memenuhi sekitar 8 persen dari kebutan serat harian Anda.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews