Dinkes Bintan Rapid Test 168 Orang di Tanjunguban, 3 Reaktif

Dinkes Bintan Rapid Test 168 Orang di Tanjunguban, 3 Reaktif

Ilustrasi.

Bintan - Dinas Kesehatan (Dinkes) Bintan menggelar Rapid Diagnostic Test (RDT) secara gratis kepada 168 orang di dua lokasi yang berbeda di Tanjunguban, Kecamatan Bintan Utara, Selasa (23/6/2020).

Awalnya di Pasar Baru Tanjunguban sebanyak 25 orang di tes dan dilanjutkan ke Gedung Nasional (GN) Tanjunguban. Dari 148 yang mendaftar hanya sebanyak 143 orang yang ikut, sisanya 5 orang mengurungkan niatnya untuk di RDT.

Dari semua yang dites, hasilnya didapati ada 3 sampel yang dinyatakan reaktif Covid-19. Selanjutnya 3 orang yang memiliki sampel reaktif itu akan melakukan RDT ulang untuk memastikan dan akan melakukan langkah lanjutan.

Kepala Dinkes Bintan, dr Gama AF Isnaeni membenarkan adanya 3 orang yang reaktif pada pelaksanaan RDT gratis yang digelar semalam di Tanjunguban. Mereka semua akan kembali dicek kesehatannya dengan Polymerase Chain Reaction (PCR).

"Iya ada 3 reaktif dari hasil RDT. Mereka semua juga sudah kita ambil sampel swab lendir tenggorokannya untuk diuji PCR," ujar Gama, Rabu (24/6/2020).

Tiga orang yang reaktif itu adalah wanita. Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Bintan telah meminta wanita-wanita tersebut tetap di rumah dan melakukan karantina mandiri.

"Mereka termasuk Orang Tanpa Gejala (OTG). Jadi kita minta karantina mandiri di rumah sambil menunggu hasil swab-nya keluar," jelasnya.

Sementara itu Camat Binut, Firman Setiawan mengatakan, hingga selesai dilaksanakan RDT di Tanjunguban pihaknya mengetahui hanya 3 sampel yang terlihat reaktif.

"Hingga akhir pemeriksaan jumlah reaktif hanya ada tiga dan tidak ada penambahan. Semoga hasilnya nanti negatif juga," katanya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews