Pilkada Batam 2015

Begini Kesepakatan Pilkada Damai Dua Calon Wali Kota Batam. Termasuk Hormati Kebebasan Pers

Begini Kesepakatan Pilkada Damai Dua Calon Wali Kota Batam. Termasuk Hormati Kebebasan Pers

Deklarasi damai pilkada yang diikuti dua pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Batam, Sabtu (29/8/2015). (Foto: Edo)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Batam 2015 sepakat dengan naskah deklarasi pilkada berintegritas dan damai di Stadion Temenggung Abdul Jamal, Batam, Kepri, 29 Agustus 2015. Ada delapan poin yang menjadi kesepakatan masing-masing pasangan calon dan pendukung serta simpatisan.

Diantaranya, saling menghormati masing-masing pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Batam melaksanakan kegiatan kampanye sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Kemudian, tunduk dan taat kepada peraturan yang berkaitan dengan pelaksanaan kampanye serta akan menjaga ketertiban dan kondusifitas dalam setiap kegiatan kampanye.

Ketiga, menghormati kebebasan pers untuk mencari dan menyampaikan informasi kepada masyarakat sesuai dengan kode etik jurnalistik dan kode etik penyiaran.

Keempat, menyelesaikan masalah yang terjadi dengan jalan musyawarah mufakat dan menghindari segala bentuk kekerasan,intrik,intimidasi,dan provokasi untuk meraih kemenangan.

Kelima, tidak melakukan praktik jual beli suara, manipulasi suara dan penyuapan kepada pemilih dan penyelenggara pemilihan umum dalam bentuk apa pun.

Keenam, menghormati proses pemungutan suara yang dilakukan oleh KPU Kota Batam

Ketujuh, menerima dengan iklas kekalahan dan mengakui kemenangan yang sah pasangan lain dalam pemilihan umun wali kota dan wakil wali kota kota Batam sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Terakhir, berkewajiban menyampaikan isi deklarasi kepada seluruh pendukung masing-masing pasangan calon wali kota dan wakil wali kota kota Batam.

Deklarasi ini diikuti ribuan pendukung dan simpatisan pasangan calon serta pasangan calon wali kota Batam Ria Saptarika-Sulistyana dan Rudi-Amsakar.

Acara ini sengaja digelar KPU Batam bersama sejumlah instansi keamanan di Batam. 

 

[cj1]

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews