Senangnya Warga Terima Masker dan Hand Sanitizer Gratis dari ITM Kepri

Senangnya Warga Terima Masker dan Hand Sanitizer Gratis dari ITM Kepri

Warga di kawasan Potong Lembu, Tanjungpinang menerima bantuan masker dari ITM Kepri. (Foto: ist)

Tanjungpinang - Ikatan Tionghoa Muda (ITM) Kepri kembali membagikan masker dan hand sanitizer kepada warga di Tanjungpinang, Kepulauan Riau.

Dalam pembagian tahap 2 pada Minggu (19/4/2020) dan Senin (20/4/2020), total ada 3 ribu paket yang dibagikan. Masing-masing paket berisi 2 lembar masker kain, 2 lembar masker kertas dan 1 botol hand sanitizer berukuran 40 mili liter.

Edyanto, ketua Ikatan Tionghoa Muda Kepri mengatakan warga di daerah Potong Lembu, Bukit Bestari dan Tanjungpinang yang menjadi sasaran pembagian paket masker ini.

"Harapannya lewat pembagian masker tahap 2 ini masyarakat bisa memiliki masker dan sesuai imbauan pemerintah untuk memakai masker ketika keluar rumah" ungkap Edyanto, Selasa (21/4/2020).

Aksi sosial ini dilakukan Ikatan Tionghoa Muda Kepri untuk memutus mata rantai persebaran virus Corona, khususnya di Tanjungpinang

"Kita harap masyarakat sama-sama menggunakan masker dan rajin cuci tangan atau menggunakan hand sanitizer," imbuh dia.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews