PDP Covid-19 di Bintan Bertambah 1 Orang, Kadinkes: Warga Kijang

PDP Covid-19 di Bintan Bertambah 1 Orang, Kadinkes: Warga Kijang

Ilustrasi.

Bintan - Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Virus Corona (Covid-19) di Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau bertambah satu orang lagi. 

Kini, yang ditetapkan sebagai PDP adalah salah seorang warga asal Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur. 

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bintan, dr Gama AF Isnaeni mengatakan PDP di Bintan sudah tiga orang. Satu diantaranya dinyatakan negatif yaitu di Kecamatan Bintan Utara. Sedangkan dua lagi masih diisolasi di RSUP Raja Ahmad Thabib, Batu 8 Kota Tanjungpinang.

"PDP kedua warga Kelurahan Kawal yang menjadi jemaah tabligh akbar di Malaysia dan PDP yang terbaru atau ketiga adalah warga Kijang," ujar Gama, Kamis (26/3/2020).

Hasil swab PDP kedua belum diketahui sampai saat ini. Begitu juga yang menjadi PDP ketiga, meskipun swab-nya sudah diambil tapi belum diketahui hasilnya.

Untuk PDP asal Kijang itu, kata Gama, tidak memiliki riwayat perjalanan ke luar negeri seperti Malaysia, Singapura maupun negara lainnya yang banyak kasus wabah Covid-19.

Namun, yang bersangkutan mengalami sakit dengan gejala mirip Covid-19 yaitu mengalami sesak napas atau gejala pneunomia.

"Sempat ditangani oleh pihak RSUD Bintan. Namun sekarang PDP ketiga itu sudah diisolasi di RSUP Raja Ahmad Thabib Batu 8 Tanjungpinang," ucapnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews