Puskesmas Ranai Screening Anggota PPS se-Natuna

Puskesmas Ranai Screening Anggota PPS se-Natuna

Petugas Puskesmas Ranai mengecek suhu tubuh anggota PPS (Foto:Yanto/Batamnews)

Natuna - Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Ranai, melakukan screening terhadap seluruh anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kabupaten Natuna, guna mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19). Screening ini dilakukan saat pelantikan anggota PPS se-Natuna, Minggu (22/3/2020) lalu.

Selain screening, pihak puskesmas juga melakukan penyuluhan kesehatan mengenal Covid-19, pencegahan, dan ber-PHBS baik diri sendiri dan juga menyampaikan bagaimana bisa merawat anggota keluarga dan sanak saudara dalam pencegahan terhadap dampak Covid-19.

"Harusnya pelantikan ini ditunda karena Covid-19. Namun mengingat anggota PPS yang dari jauh seperti kecamatan yang berada di luar Pulau Bunguran ini sudah di Natuna, maka pelantikan ini harus dilaksanakan, sementara di kepri semua ditunda pelantikannya," ucap Ketua KPU Natuna, Junaidi Abdillah kepada Batamnews, disela-sela pelantikan.

Lanjut Junaidi, meskipun pelantikan tetap dilaksanakan, tapi pihaknya tetap melakukan upaya antisipasi terhadap dampak Covid-19. "Kami bekerjasama dengan Puskesmas Ranai dalam melakukan screening pengecekan suhu tubuh terhadap seluruh peserta pelantikan yang hadir," sebutnya.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Ranai Nazri mengimbau agar seluruh anggota PPS yang dilantik dapat selalu menjaga kesehatan diri dan keluarga. Konsumsi makanan bervitamin, olahraga teratur, dan bila merasa tidak enak badan segera memeriksakan diri ke fasilitas pelayanan kesehatan setempat.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews