Waspadai Corona, KKP Batam Makin Perketat Screening di Pelabuhan

Waspadai Corona, KKP Batam Makin Perketat Screening di Pelabuhan

Thermal scanner di pelabuhan ferry internasional Batam Centre (Foto: Dok. Batamnews)

Batam - Proses screening di setiap pintu masuk Batam lebih diperketat. Upaya ini dilakukan setelah dua warga negara singapura yang terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) memiliki riwayat perjalanan ke Batam.

Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas 1 Batam, Achmad Farchanny menyebutkan pengetatan screening yang dimaksud, yaitu saat melewati thermal scanner harus dilakukan satu per satu, tidak secara berkelompok.

Thermal scanner ini merupakan alat untuk memindai suhu tubuh. Jika suhu tubuh diatas 38 derajat maka akan tampil di monitor yang diawasi petugas.

"Proses screening lebih diperketat lagi, selama ini juga sudah ketat," ujar Achmad di Batuampar, Batam, Kepri, Senin (2/3/2020).

Jika demam dikatakannya maka akan masuk ke ruang observasi yang ada di pelabuhan. "Kalau masih demam juga maka akan kami rujuk ke rumah sakit," ujar Achmad.

Selain itu, upaya pencegahan lainnya yaitu setiap penumpang yang masuk ke Batam akan diberikan health alert card (HAC) atau yang disebut dengan kartu kesehatan. Pengisian kartu ini juga harus dilakukan secara benar.

Kartu ini berisi data medik, maupun riwayat perjalanan. Dengan kartu ini, maka petugas dapat mengidentifikasi gejala medik. "Kalau tidak diisi dengan benar, maka tidak diperbolehkan ke bagian imigrasi," katanya.

Belum ada larangan kunjungan ke Singapura

Sementara itu, Pemerintah Kota Batam belum membuat larangan berkunjung ke Singapura. Walaupun saat ini sudah ada 106 kasus Covid-19 di negara tersebut.

"Belum ada larangan resmi, namun beberapa kali sudah ada diskusi untuk upaya kesana," ujar Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam, Didi Kusmarjadi pada kesempatan yang sama.

Diberitakan sebelumnya, dua kasus Covid-19 di Singapura memiliki riwayat perjalanan ke Batam, yaitu masuk ke Batam pada tanggal 20 Februari 2020 dan kembali ke Singapura pada tanggal 23 Februari 2020 melalui pelabuhan Internasional Batam Centre.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews