Bintan Terapkan Posyandu Holistik Integratif, Bisa Layani Pemeriksaan Mental

Bintan Terapkan Posyandu Holistik Integratif, Bisa Layani Pemeriksaan Mental

Ketua TP PKK Bintan, Deby Maryanti saat mengunjungi Posyandu Sei Enam. (Foto: Ary/Batamnews)

Bintan - Tim Penggerak (TP) Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Bintan akan mewujudkan inovasi baru dalam meningkatkan pelayanan sosial kepada masyarakat.

Ketua TP-PKK Bintan, Deby Maryanti mengatakan, menerapkan Posyandu Holistik Integratif di seluruh Kabupaten Bintan. Posyandu itu merupakan revitalisasi Posyandu mandiri yang diintegritaskan dengan jenis layanan sosial lainnya secara terpadu.

"Ini inovasi baru sebagai strategi pemberdayaan yang layak di kedepankan di Kabupaten Bintan," ujar Deby saat mengunjungi Posyandu Sei Enam, Senin (2/3/2020).

Layanan yang terintegritas secara terpadu meliputi Program Kesehatan Berbasis Masyarakat (PKBM) dan Program Bina Keluarga Balita (PBKB), dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Kemudian juga melaksanakan program pengembangan berbasis ekonomi keluarga dan ekonomi kreatif secara edukasi kepada masyarakat Kabupaten Bintan.

"Jadi Posyandu yang ada di Bintan saat ini yang akan kita jadikan Posyandu Holistik Integratif," jelasnya
 
Dengan cara ini fungsi posyandu dapat lebih integratif. Maksudnya bukan hanya sekedar memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan fisik saja tetapi juga kesehatan mental.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews