Sepatu Seri Kobe Bryant Jadi Buruan di Pasar Seken Batam

Sepatu Seri Kobe Bryant Jadi Buruan di Pasar Seken Batam

Ilustrasi pasar sepatu seken. (Foto: Shutterstock)

Batam - Bintang basket Kobe Bryant meninggal dunia dalam kecelakaan helikopter di Los Angeles, Amerika Serikat pada Senin (27/1/2020) WIB.

Sepanjang karirnya, Bryant merupakan salah satu ambassador dari perusahaan apparel Nike. Banyak produk olahraga dari Nike yang menggunakan nama pemain LA Lakers.

Salah satu produk yang banyak dijual adalah sepatu. Beragam jenisnya mulai Nike Mamba Kobe Bryant, Nike Focus Kobe Bryant dan banyak varian lainnya.

Meninggalnya sang bintang membuat para penggemarnya memburu memorabilia Kobe Bryant, tak terkecuali di Batam.

Sejumlah penggemar Kobe Bryant memburu sepatu sang idola di sejumlah pasar seken Batam. Ya, Batam memang surga barang seken dan harga sepatu original meski bekas cukup terjangkau.

"Susah nyari, kalaupun ada sudah dihargai mahal," kata Jacko, mahasiswa di Batam.

Dia menemukan sepatu Nike Zoom Kobe 1 Protro dengan kondisi 85 persen di pedagang sepatu seken kawasan Jodoh.  

Oleh sang pedagang, sepatu berukuran 43 itu dibanderol dengan harga cukup fantastis yakni Rp 1,8 juta. Harga baru seri ini sekitar Rp 2,8 jutaan. 

Sementara itu, Jimmi, pedagang sepatu seken online mengakui koleksi Kobe Bryant memang jadi buruan kolektor hari ini.

"Tadi saya baru jual kaos original LA Lakers. Laku Rp 450 ribu dan ini mau saya kirim ke Medan," kata Jimmi.

Tak hanya kaos, Jimmi menyebut banyak yang menghubunginya melalui pesan Instagram menanyakan koleksi sepatu Kobe Bryant.

"Tapi stok saya habis. Baru dua hari lalu saya jual seri Mamba laku Rp 900 ribu," kata dia.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews