Wings Air Resmi Layani Rute Penerbangan Batam-Dabo

Wings Air Resmi Layani Rute Penerbangan Batam-Dabo

Pesawat komersil Wings Air ATR 72-600 saat berada di Bandara Dabo (Foto:dok.FB Kabupaten Lingga)

Lingga - Pesawat komersil Wings Air ATR 72-600 milik maskapai penerbangan Lion Group, terbang perdana melayani rute Dabo Singkep-Batam, Selasa (1/10/2019). Pesawat ini akan melayani rute tersebut Pulang Pergi (PP).

Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Dabo Singkep, Andi Hendra Suryaka mengatakan, pesawat jenis ATR ini akan melayani rute tersebut sebanyak tiga kali dalam seminggu. Yakni pada hari Selasa, Kamis dan Sabtu.

"Mudah-mudahan dengan adanya pesawat komersil Wings Air berkapasitas 72 penumpang ini akan membawa efek positif bagi pertumbuhan perekonomian daerah Lingga," kata dia saat acara penerbangan perdana di Bandara Dabo, Selasa (1/10/2019).

Andi mengaku, untuk menarik minat maskapai Wings Air agar mau menerbangi Kabupaten Lingga, bukanlah perkara mudah. Ini semua tak lepas dari kerja keras dan suport Pemerintah Daerah (Pemda) Lingga.

"Prosesnya panjang dan tanpa lelah Pak Bupati terus melobi pihak maskapai Lion Air atau pun Wings Air ini. Apresiasi kepada Pemkab Lingga," ujarnya.

Jadwal penerbangan Wings Air dan Susi Air di Bandara Dabo Singkep (Foto:ist)

Sementara itu, Cip Pilot Wings Air ATR 72-600, Diki Aryanto mewakili pihak maskapai, berharap kehadiran pesawat ini dapat menambah dan mempermudah wisatawan maupun pengusaha luar daerah mengunjungi Kabupaten Lingga, dengan waktu yang singkat.

"Jika pasar penerbangan di Lingga baik, maka bisa memungkinkan pihak maskapai untuk menambah jadwal dari tiga hari dalam satu minggu, menjadi lebih," pungkasnya.

Diketahui, hadir pada penerbangan perdana tersebut Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Kepri Isdianto, Sekda Kepri TS Arif Fadillah, Bupati dan Wakil Bupati Lingga, Kapolres Lingga, Danlanal, serta beberapa pejabat lainnya.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews