Ade Angga Berharap Ansar-Yan Fitri Maju di Pilgub 2020 Kepri

Ade Angga Berharap Ansar-Yan Fitri Maju di Pilgub 2020 Kepri

Ade Angga. (Foto: Batamnews)

Tanjungpinang - Nama Ansar Ahmad kembali menjadi perbincangan. Khususnya menjelang pemilihan Gubenur Kepulauan Riau tahun 2020 mendatang.

Ansar yang dipastikan duduk sebagai anggota DPR RI dalam Pileg tahun ini justru dinilai memiliki jiwa kepemimpinan cerdas dan rendah hati. Hal itu dibuktikan dengan keberhasilan Ansar Ahmad ketika memimpin Kabupaten Bintan selama dua periode.

Namun demikian Ansar Ahmad belum membuka suara untuk maju di Pilgub mendatang, pasalnya ia juga baru saja memastikan melenggang ke senayan.

Ketua DPD Partai Golkar Tanjungpinang, Ade Angga mengatakan, hingga saat ini diinternal partai dan secara pribadi Ansar Ahmad belum memberikan sinyal untuk maju. Tapi seluruh kader Golkar di Tanjungpinang berharap Ansar Ahmad ikut bertaruh Pemilihan Gubenur.

"Seluruh kader berharap pak Ansar Ahmad maju, tapi kita masih menunggu sinyal dari pak Ansar. Sebagai kader Golkar, jika pak ansar maju kami siap bekerja keras untuk memenangkannya," kata Ade yang juga Wakil Ketua I DPRD Kota Tanjungpinang ini, Minggu (28/7/2019).

Menurutnya, Ansar punya jiwa kepemimpinan yang visioner, selalu mempunyai ide dan gagasan cermelang dalam bidang pembangunan. "Ansar Ahmad sudah membuktinya ketika memimpin Kabupaten Bintan selama dua periode," ujar Ade.

"Pak Ansar itu memiliki pemikiran cerdas dan bekerja keras sehingga membuat Bintan maju dalam berbagai sektor, kita bisa lihat sendiri pembangunan infrastruktur dan dunia parawisata hingga tembus dikacah nasional, bahkan internasional ya, dan dibidang lainnya," tambahnya

Ansar dinilai punya elektabilitas baik di tengah masyarakat Kepri, Ade menilai Ansar sebagai sosok yang dekat dengan masyarakat.

"Masyarakat rindu dengan sosok kepemimpinan beliau, bahkan masyarakat mengantarkan pak Ansar di Senayan dengan perolehan suara terbanyak di Pemilihan Legislatif kemarin kan?," ujarnya.

Ade Angga menuturkan, ada beberapa figur yang patut untuk mendamping Ansar Ahmad bila mencalonkan diri di Pemilihan Gubenur, namun dirinya secara pribadi berkeinginan berdamping dengan Waka Polda Kepri, Brigjen Pol Yan Fitri.

"Saya secara pribadi paling bagus kombinasinya dengan pak Yan Fitri, sebab Pak Ansar punya kelebihan di bidang pembangunan dan ekonomi, nah sementara pak Yan Fitri sendiri punya kelebihan dibidang birokrasi dan pemerintahan," menurutnya.

(adi)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews