BPN Sarankan Jokowi Fokus Urus C1 Ketimbang Utus Luhut Temui Prabowo

BPN Sarankan Jokowi Fokus Urus C1 Ketimbang Utus Luhut Temui Prabowo

Andre Rosiade. (Foto: Kompas.com)

Jakarta - Juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, Andre Rosiade menegaskan tidak ada agenda pertemuan antara Prabowo dengan Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan.

Sebelumnya tersiar kabar bahwa Luhut diutus Capres Petahana Joko Widodo atau Jokowi untuk menemui Prabowo di kediamannya di Kertanegara.

Andre mengatakan, saat ini Prabowo hanya diagendakan melakukan kegiatan internal. Agenda internal tersebut yakni memantau perkembangan C1 di Hambalang, Bogor.

"Saya rasa jelas ya, sampai tadi malam belum ada agenda Pak Prabowo bertemu Pak Luhut," kata Andre di Kertanegara, Jakarta Selatan, Minggu (21/4/2019).

Andre bahkan bertanya-tanya apa alasan Jokowi mengutus Luhut untuk bertemu dengan Prabowo. Menurutnya, dari pada memaksakan bertemu lebih baik Jokowi sama-sama mengawal C1 yang mulai rekapitulasi tingkat kecamatan.

"Saya rasa lebih baik itu juga yang dilakukan TKN Pak Jokowi, mari kita sama-sama mengumpulkan C1 plano kita. Kita bikin tabulasi, real count kami berapa, real count Pak Jokowi berapa. Nanti kita cocokkan di KPU," ujar Andre.

Sebelumnya, Direktur Media dan Komunikasi BPN Hashim Djojohadikusumo membenarkan akan ada utusan Jokowi untuk menemui Prabowo.

Ia mengatakan, utusan dari Jokowi adalah Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Republik Indonesia (Menko Maritim RI) Luhut Binsar Panjaitan.

"Mungkin Pak Luhut Panjaitan akan ketemu Pak Prabowo," ujar Hashim di Media Center Prabowo-Sandiaga, Jalan Sriwijaya, Jakarta Selatan.

Hashim menyebut, pertemuan Luhut dan Prabowo akan digelar pada Minggu (21/4/2019). Pertemuan itu akan dilakukan di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews