Begini Cara Pemkab Lingga Tingkatkan Kunjungan ke Hongkong

Begini Cara Pemkab Lingga Tingkatkan Kunjungan ke Hongkong

Pengukuhan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), Persatuan Kuliner serta Tourist Information Center (TIC) di Kelurahan Pancur (Foto:ist)

Lingga - Kelurahan Pancur, Kecamatan Lingga Utara, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau, atau dikenal dengan Hongkong-nya Lingga, saat ini sudah dibentuk Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), Persatuan Kuliner serta Tourist Information Center (TIC). Pengukuhan kepengurusan tersebut dilakukan, Sabtu (2/2/2019) malam.

Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Lingga, Raja Fahrurrazi mengatakan, tujuan pembentukan tersebut untuk memberdayakan masyarakat setempat agar peduli terhadap kepariwisataan dan menjadi penggiat wisata. Hal itu mengingat Pemkab Lingga sudah menetapkan tahun 2019 sebagai tahun investasi pariwisata.

"Dengan dikukuhkannya Pokdarwis, Persatuan Kuliner dan TIC ini dapat menjadikan Pancur lebih ramai dan semarak. Kami juga tidak berhenti disini, akan ada inovasi-inovasi yang dibuat," kata dia kepada Batamnews.co.id, Senin (4/2/2019).

Lanjutnya, agar pariwisata di Negeri Bunda Tanah Melayu mendunia, mereka juga akan memeriahkan perayaan Imlek di Kelurahan Pancur dengan melibatkan Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI serta media baik lokal maupun luar negeri.

"Pada tahun 2019 ini, kami menargetkan jumlah wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Lingga dapat meningkat dari tahun-tahun sebelumnya," ujarnya.

Diketahui, Pancur saat ini mulai mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah daerah. Tidak hanya Didparpora Lingga, tapi juga Dinas Perhubungan (Dishub), karena saat ini telah tersedia bus Damri dengan rute Daik-Pancur dengan harga yang terjangkau untuk mempermudah transportasi masyarakat.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews