Lampu Hias Bikin Semarak Jembatan Barelang Kala Malam Hari

Lampu Hias Bikin Semarak Jembatan Barelang Kala Malam Hari

Lampu hias yang membuat Jembatan I Barelang lebih semarak. (Foto: istimewa)

Batam - Pengunjung Jembatan I Barelang kini akan mendapati lanskap berbeda di kala malam hari. Lampu berwarna-warni kini mempercantik ikon Kota Batam ini. 

"Tanggal 1 Januari kemarin mulai menyala," ujar Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Batam Yumasnur, Jumat (4/1/2018).

Yumasnur mengatakan pembangunan lampu hias ini dilakukan oleh Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Tidak hanya pemasangan lampu hias, jembatan dengan nama Raja Haji Fisabillah ini akan dilengkapi dengan ornamen Melayu.

"Taman-taman sekitar jembatan juga sudah mulai dikerjakan," katanya.

Sebelum itu, pihaknya juga telah memperindah ikon Batam lainnya, seperti Flyover Laluan Madani, dengan menambah ornamen-ornamen Melayu pada sisi-sisi flyover. Termasuk juga Flyover Simpang Kabil, nantinya juga akan dihiasi ornamen Melayu. 

"Yang Flyover Laluan Madani, Pemko Batam akan tuliskan namanya (giant letter) yang bersinar waktu malam," katanya.

Yumasnur mengakui jika penataan ikon-ikon Batam tersebut dilakukan agar selaras dengan pembangunan infrastruktur. Sehingga tidak hanya membangun namun juga menambah estetika kota. 

"Kalau infrastruktur bagus dan estetika kota dibenahi, wisatawan akan datang dan ekonomi akan naik," kata dia.  

Sementara itu, salah satu warga Batam, Jesicha merasa senang dengan adanya lampu hias di Jembatan 1 Barelang. Menurutnya lampu hias tersebut dapat memberikan kesan baru terhadap jembatan. 

"Kalau biasanya hanya ada satu warna, sekarang sudah ada berbagai macam warna lampu, jadi tidak bosan untuk datang ke jembatan," ujarnya. 

(ret)
 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews