Jasa Kargo Naik Saat Tahun Baru Picu Kenaikan Harga Cabai

Jasa Kargo Naik Saat Tahun Baru Picu Kenaikan Harga Cabai

Panjual cabai di Nagoya. (Foto: Dyah Asti/Batamnews)

Batam - Harga cabai yang sempat melonjak jelang pergantian tahun mulai normal. Namun saat ini turunnya harga cabai masih belum terlihat signifikan dibandingkan kenaikannya.

Kenaikan harga cabai terjadi saat tahun baru. Untuk harga cabai rawit pedas mencapai harga Rp 73 ribu per kilo dan cabai rawit merah biasa mencapai Rp 65 ribu per kilo pada 1 januari 2019.

Empat hari setelah pergantian tahun, harga cabai terpantau mengalami penurunan. Di Pasar Induk Nagoya cabai rawit pedas mengalami penurunan Rp 3 ribu dan cabe rawit merah biasa mengalami penurunan Rp 5 ribu per kilo.

Thresia salah satu pedagang cabai mengatakan, tingginya harga cabai di batam bukan karena menurunnya pasokan dari jawa, tapi naiknya biaya cargo jelang tahun baru.

"Harga cargonya masih mahal, makanya cabai pun mahal," katanya.

Cabai yang di jual di pasar Batam merupakan cabai kiriman dari luar pulau. Seperti cabai rawit dari Jawa, dan cabai keriting dari Medan. 

Ia mengatakan cabai yang dijual pedagang ini merupakan stok cabai sebelum tahun baru. "Ini kita masih jual stok lama," ujarnya. 

Menurut Thresia, biasanya harga cabai akan mulai stabil dalam waktu seminggu. "Biasanya seminggu harga cargo mulai normal, nah ini berpengaruh ke harga cabai," ungkapnya.

(das)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews