BP Batam Dilebur dengan Pemko Batam, Amsakar: Batam Jadi Lebih Hebat

BP Batam Dilebur dengan Pemko Batam, Amsakar: Batam Jadi Lebih Hebat

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad.

Batam - Keputusan pemerintah pusat mengenai jabatan Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam dirangkap secara ex-officio oleh Wali Kota Batam dinilai bisa menyelesaikan persoalan di tengah masyarakat selama ini.

Menurut Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, persoalan yang bisa terselesaikan diantaranya mengenai aset-aset yang selama ini mengalami kendala, akhirnya bisa dapat mudah dikoordinir. 

"Jika semua satu kendali, persoalan masyarakat bisa terselesaikan," ujar Amsakar di Nongsa dalam sambutannya pada ziarah kubur zuriat Nong Isa, Jumat (14/12/2018). 

Sementara itu, juga terkait investor yang bisa lebih mudah mendapatkan perizinan karena nantinya akan satu pintu. 

Kesempatan yang baik ini menurutnya merupakan momentum untuk menunjukkan kinerja yang lebih baik. Dengan jabatan Wali Kota Batam yang juga sebagai ex-officio Kepala BP Batam, dirinya tetap mendampingi sebagai Wakil Wali Kota Batam. 

"Kita bersama pun bisa membuat Batam lebih hebat," kata dia. 

Sementara itu Kepala BP Batam, Lukita Dinarsyah Tuwo belum mau berkomentar atas keputusan Menko Perekonomian. Setelah rapat terbatas dengan presdien Ri di Jakarta, Rabu (12/12/2018), lalu  ia kembali ke Batam dan melakukan rapat dengan pimpinan BP Batam lainnya.

“Nanti ya, besok saya ngomong,” ujar Lukita usai rapat di kantor BP Batam, Kamis (13/12/2018) malam. 

(ret)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews