Kecelakaan maut di Mata Kucing

Subur Tabrak 5 Pemotor Sekaligus, Ini Kronologi Kecelakaan Maut di Mata Kucing

Subur Tabrak 5 Pemotor Sekaligus, Ini Kronologi Kecelakaan Maut di Mata Kucing

Tabrakan maut di kawasan Mata Kucing jalur Sei Harapan - Batuaji. (Foto: ist)

Batam  - Dua orang tewas dalam kecelakaan maut di Jl Diponegoro Jalur Sei Harapan (Sekupang) - Batuaji, Selasa (11/12/2018) subuh. Polisi akhirnya mengidentifikasi para korban kritis dan tewas dalam kecelakaan ini. Total korban ada lima orang.

Dari hasil investigasi Satlantas, Polresta Barelang, Mobil Toyota Corolla BP 1481 WX dikemudikan Subur Bantolo (52) melaju dari arah Sei Harapan menuju Batuaji.

Setiba dekat hutan mata kucing, tabrakan dengan kendaraan roda dua Yamaha Xeon BP 5403 JP yang dikendarai nama Abdul Kadir (38) terjadi.  Abdul melaju dari arah berlawanan. Kendati memakai helm SNI, pria yang berprofesi sebagai driver gojek ini akhirnya meregang nyawa akibat kuatnya benturan yang terjadi antar kendaraan.

Baca juga: 

Dua Korban Tewas Kecelakaan Maut 5 Kendaraan di Mata Kucing

Corolla Maut Sapu 5 Pemotor di Mata Kucing, Korban Selamat: Kami Ditabrak Semua!

Driver Gojek Tewas Kecelakaan di Batam

 

Korban kecelakaan di Jl Diponegoro, Mata Kucing Jalur Sekupang-Batuaji

 

Ia mengalami luka berat di bagian kepala. Di tubuhnya juga terlihat sebuah ID card. Terlihat ia juga bekerja sebagai cleaning service di RSBP Batam.

Usai menabrak Abdul, Mobil Corola kemudian oleng ke kanan dan bertabrakan dengan Honda Beat BP 2465 GQ yang dikendarai Marnis. Wanita itu tak terselamatkan

Selain dengan Marnis, mobil juga menghantam Honda Supra X BP 3262 FN yang dikendarai Deddi Irawanti Pasaribu yang tengah berboncengan dengan Hepbri Lindawati Pasaribu (40). Begitu juga dengan Honda Beat BP 2219 OH yang di kendarai oleh Dikki Pasaribu (23). Ketiga kendraaan tersebut datang dari arah Batu Aji menuju Sei Harapan

Dikki mengalami patah tulang tangan dan kaki sebelah kanan. Deddi Irawanti Pasaribu mengalami luka pada tangan kiri dan pada kaki sementara Hepbri yang berboncengan luka ringan.

Polisi kini sudah mengamankan pengemudi mobil Corolla. Unit I Laka Lantas Polresta Barelang masih melakukan penyelidikan Kecelakaan Lalu Lintas tersebut.

(fox)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews