Perekenomian Batam Lesu Tahun Ini, Konsumsi Rumah Tangga Turun

Perekenomian Batam Lesu Tahun Ini, Konsumsi Rumah Tangga Turun

Ilustrasi

Batam - Pertumbuhan ekonomi Batam tahun 2018 belum menunjukkan peningkatan yang cukup maksimal. Pada tahun 2019, Bank Indonesia memperkirakan pertumbuhan ekonomi masih pada kisaran 4,2 persen - 4,6 persen.

Kepala kantor perwakilan BI Provinsi Kepri, Gusti Raizal Eka Putra memaparkan kondisi perekonomian Batam pada Batam outlook ekonomi dan bisnis 2019.

Gusti mengatakan bahwa ada beberapa evaluasi ke depan, seperti mengenai konsumsi Rumah Tangga (RT) yang hanya  tumbuh 3,3 persen, padahal biasanya tumbuh pada angka 6 persen.

“Ini merupakan prestasi yang buruk di tahun 2018, kita tidak pernah tumbuh di bawah,” ujar Gusti, di Harris Hotel (10/12/2018).

Hal lain yang perlu diperhatikan juga konsumsi pemerintah yang hanya tumbuh 1,13 persen. Sehingga perlu dipergunakan waktu di awal tahun untuk maksimalkan konsumsi pemerintah.

Gusti juga menyebutkan dari segi investasi masih menunjukkan kinerja yang baik yaitu tumbuh 12,19 persen. Dan merupakan prestasi yang baik di Kepri, yang jauh di atas rata-rata dibandingkan sebelumnya.

“Kalau bisa dipertahankan, di tahun 2019 lebih banyak program, kalau bisa kita eksekusi ke investasi,” katanya.

Namun untuk net ekspor masih menunjukkan kinerja yang kurang baik, yaitu tumbuh negatif 17,19 persen. Menurutnya hal tersebut harus dikembangkan lagi untuk memperbaiki kinerja net ekspor.

“Pariwisata sumber pertumbuhan ekonomi baru kita, tetapi kondisi sekarang ini menunjukkan jumlah wisatawan naik, tapi length of stay turun dan hanya 1,83 hari,” jelasnya.

Sementara itu Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Lukita Dinarsyah Tuwo menyampaikan bahwa kondisi perekonomian Batam tahun 2019 bisa menggeliat. Menurutnya dengan mendorong sektor konsumsi yang diperkirakan masih berlanjut terus.

“Kita harapakan ekspor non migas, kita berharap mulai menggeliat, seperti dari manufaktur,” ujar Lukita pada kesempatan yang sama.

(ret)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews