Dinsos Klaim Proyek RTLH 2018 di Bintan Capai 90 Persen Lebih

Dinsos Klaim Proyek RTLH 2018 di Bintan Capai 90 Persen Lebih

Ilustrasi.

Bintan - Dinas Sosial (Dinsos) Bintan mendata jumlah penerima bantuan program Rehabilitasi Sosial Rumah Tidak Layak Huni (RS-RLTH) pada 2019 mendatang bakal mengalami penurunan dibandingkan tahun ini.

Kepala Dinsos Bintan, Naharuddin mengatakan penerima program RS-RTLH se-Kabupaten Bintan yang dialokasikan tahun ini berjumlah 105 unit rumah. Sedangkan untuk 2019 mendatang baru 70 kepala keluarga (kk) yang terdata sebagai penerima.

"Program RS-RTLH tahun depan yang berhak mendapatkannya bakalan berkurang dibandingkan tahun ini. Setakad ini baru 70 kk saja yang akan menjadi penerima bantuan bedah rumah itu," ujar pria yang sering disapa Nahar ini di Aula Kantor Bupati Bintan, Rabu (3/10/2018).

70 KK yang menjadi peserta penerima program RS-RTLH tahun depan itu berasal dari warga yang berada di 7 desa se-Kecamatan Tambelan. Meliputi Desa Kampung Hilir, Pengikik, Mentebung, Batu Lepuk, Kampung Melayu, Pulau Pinang dan Kukup.

Sedangkan yang dikerjakan tahun ini, Nahar mengklaim progresnya sudah berjalan lebih dari 90 persen. Dia juga optimis Desember mendatang pelaksanaan program RS-RLTH selesai 100 persen.

"1 unit rumah dianggarkan sebesar Rp 36 juta. Rumah yang dibedah berukuran 5x6 meter," katanya.

(ary)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews