Investor Asing Tertarik Garap Proyek IPAL Batam

Investor Asing Tertarik Garap Proyek IPAL Batam

Ilustrasi

Batam - Tiga investor asing tertarik menggarap proyek Instalasi Pengolaha Air Limbah (IPAL) tahap kedua akan dilakukan di kawasan Lubuk Baja dan sekitarnya, termasuk Batam Center. 

Kepala Bidang Pengelolaan Air dan Limbah BP Batam sekaligus Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Iyus Rusmana mengatakan tiga investor asing itu masing-masing berasal dari Jepang, Korea Selatan dan Cina.

Sama seperti tahap pertama proyek IPAL di Batam Center yang dikerjakan investor asal Korea Selatan, proyek kedua ini juga menggunakan sistem pinjaman lunak.

“Kalau tidak salah bunganya per tahun hanya 1 persen, dan dibayar oleh pemerintah pusat,” kata Iyus, Selasa (14/8/2018).

Proyek IPAL ini selain untuk mengatasi keterbatasan air seiring pertumbuhan penduduk, juga membawa misi penyelamatan lingkungan.

“Jadi limbah-limbah domestik tidak lagi mengalir ke perairan, terutama di kawasan Tanjung Uma yang sudah tercemar,” jelasnya.

Akhir tahun 2019 pihaknya akan bekerjasama dengan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) untuk mengerjakan proyek IPAL di Lubuk Baja. 

“Limbah domestik ini bagaimana kita pikirkan waste to zero, zero to energy, ke depan sampah mungkin jadi barang langka itu kita pikirkan ke sana,” ucapnya. 

(ret)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews