Ganjal ATM Pakai Tusuk Gigi, Dua Bandit Ini Panen di Sagulung

Ganjal ATM Pakai Tusuk Gigi, Dua Bandit Ini Panen di Sagulung

DA (40) dan A (34) beraksi dengan cara terstruktur. Keduanya saat diinterogasi di Polsek Sagulung, Jumat (18/5/2018). (Foto: Kokorimba/ Batamnews)

BATAMNEWS, Batam - Modus kejahatan semakin beragam. Dua pria ditangkap Polsek Sagulung usai beraksi di beberapa mesin ATM. Mereka menggunakan tusuk gigi. Gunanya sebagai alat pengganjal kartu ATM korbannya di mesin anjungan tunai.

DA (40) dan A (34) beraksi dengan cara terstruktur. Mereka juga menawarkan bantuan kepada calon korbannya yang kesulitan mengeluarkan kartu dari mesin yang sudah diganjal tusuk gigi.

Dengan berpura-pura menolong, mereka seakan sudah bisa mengeluarkan kartu yang terganjal di mesin. Padahal itu kartu ATM lain yang ditukarkannya.

Banyak korban yang tak menyadari kartu ATM mereka ditukar. Polisi akhirnya mengembangkan informasi dari laporan salah seorang nasabah yang menjadi korban. Keduanya akhirnya ditangkap.

Dari tangan kedua pelaku polisi mengamakan barang bukti berupa 1 kotak tusuk gigi (alat untuk mengganjal ATM), 1 gergaji besi, 1 mobil Avanza abu-abu yang digunakan pelaku melakukan aksinya, dan beberapa kartu ATM

"Pelaku dibekuk setelah melakukan aksinya di ATM Bank BNI Tunas Regency Sagulung. Keduanya penjahat kambuhan. Mereka membobol ATM beberapa bank untuk mencuri uang nasabah.

Caranya memasukkan tusuk gigi ke lubang kartu ATM," ujar Kapolsek Sagulung AKP Yuda Suryawardana, Jumat (18/5/2018)

Warga yang melapor tersebut meminta bantuan pelaku yang sedang berada di lokasi.

"Mereka dibantu tetapi tidak berhasil juga, namun saat korban hendak meninggalkan mesin ATM pelaku kembali masuk ke dalam ruang ATM dan mengambil uang transaksi yang dilakukan korban," kata Yuda.

Dari tangan mereka diamankan 25 kartu ATM dari berbagai bank milik korban

"Sebanyak 25 kartu ATM dari berbagai bank, milik korban dan milik pelaku yang digunakan sebelum melakukan aksinya sudah kita amankan," tambah Yuda.

(jim)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews