Siaga 1 Teror Bom, Polisi Larang Kendaraan Parkir di Mapolsek Batu Ampar

Siaga 1 Teror Bom, Polisi Larang Kendaraan Parkir di Mapolsek Batu Ampar

Para polisi di Mapolsek Batu Ampar berjaga dengan senjata lengkap. (Foto: Kokorimba/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kesiagaan anggota Polri terhadap kasus teror bom yang terjadi tak hanya dilakukan oleh satuan tingkat Polres. Kantor Polsek pun tampak siaga 1 dengan persenjataan lengkap

Para tamu yang hendak membuat laporan polisi diperiksa satu persatu. Tas yang mereka bawa dicek, selain itu kendaraan harus diparkir di luar Mapolsek

"Atas perintah Kapolri Jenderal Tito Harnavian dan Kapolda Kepri Irjen Pol Didid Widjanardi diperintahkan siaga I pasca-ledakan bom gereja di Surabaya," ujar Kapolsek Batu Ampar AKP Ricky Firmansyah kepada batamnews.co.id, Senin (14/5/2018).

Ricky meminta masyarakat bisa kerjasama untuk menunjukkan tas bawaan serta untuk diperiksa oleh anggota polisi yang berjaga jaga.

Ledakan terjadi beruntun di beberapa lokasi di Surabaya, mulai dari gereja hingga Mapolrestabes Surabaya. Beberapa korban tewas berjatuhan dalam insiden ini yang disinyalir terorganisir ini

(jim)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews