Ramai Pasien, Beberapa Puskesmas di Batam Beri Layanan Dua Shift

Ramai Pasien, Beberapa Puskesmas di Batam Beri Layanan Dua Shift

Pasien berobat antre di Puskesmas. (Foto: net/ilustrasi)

BATAMNEWS.CO.ID,Batam - Dinas Kesehatan Kota Batam mulai menerapkan sistem dua shift di puskesmas yang memiliki pengunjung cukup ramai.

Kepala Dinkes Kota Batam, Didi Kusmarjadi mengatakan penambahan shift ini dilakukan karena banyaknya pasien yang masih minta perawatan meskipun jam pelayanan seluruh poli sudah habis. 

"Sebelumnya kami jam pelayanan buka hingga pukul 14.00 WIB, mulai hari ini (kemarin, red) pelayanan akan dibuka hingga pukul 16.00 WIB," ujar Didi di kantor Wali kota Batam, Kamis (2/11/2017).

Didi menyebutkan penambahan jam operasional ini juga untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat selain itu juga bertujuan untuk meningkatkan pendapatan di tingkat puskesmas. 

"Ini salah satu tujuan kami, jadi semakin banyak melayani pasien tentu akan semakin bagus," jelasnya.

Beberapa puskesmas yang memiliki pasien cukup ramai diantaranya Puskesmas Sekupang, Batuaji, Sagulung, Seilangkai, Seilekop dan beberapa puskesmas lainnya yang juga ramai pengunjung.

Mengenai penambahan jam operasional ini, Didi mengatakan tidak akan menerapkan sistem lembur dan pembayaran uang tambahan bagi petugas. 

"Untuk itu kami mensiasatinya dengan pengaturan jam kerja, jadi tak ada uang lembur karena mereka bertugas sesuai jam kerjanya," jelasnya.

Dia berharap penambahan jam operasional in bisa membantu masyarakat dalam memperoleh perawatan ."Jadi tak ada lagi itu pasien yang tak mendapatkan pelayanan," kata Didi.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews